Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Alasan Kayu Dipilih Sebagai Produk Kerajinan Berbasis Media Campuran
8 Maret 2024 16:48 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Alasan kayu dipilih sebagai produk kerajinan berbasis media campuran karena bahan kayu mempunyai sifat mudah dibentuk. Sehingga mudah digabungkan dengan berbagai bahan lainnya.
ADVERTISEMENT
Dalam membuat produk kerajinan tersebut, tentu sangat perlu adanya ide dan kreativitas yang sifatnya dinamis. Hal ini agar hasil dari kerajinan yang dibuat dapat menjadi produk yang inovatif sekaligus unik.
Pengertian Kerajinan Berbasis Media Campuran
Dikutip dari buku Kupas Tuntas Soal PPPK Guru Prakarya dan Kewirausahaan SMP, Taufik (2021:107), kerajinan berbasis media campuran merupakan kerajinan yang dibuat dengan tujuan mengubah bentuk benda tertentu yang dominan tercipta dari satu jenis bahan.
Kemudian dipadukan atau digabungkan dengan bahan tambahan lain agar menjadi lebih menarik. Namun, pembuatan kerajinan tersebut tidak menghilangkan fungsi aslinya ataupun mengganti fungsinya.
Sehingga produk yang dihasilkan tetapa sesuai dengan fungsi aslinya. Di mana bahan yang digunakan sebagai bahan dasar kerajinan berbasis media campuran sangat beragam.
ADVERTISEMENT
Biasanya, pengrajin bergantung pada sumber daya alam dari masing-masing daerah. Beberapa contoh bahan dasar untuk kerajinan tersebut di antaranya, yaitu kayu, logam, kulit, dan serat.
Terdapat berbagai alasan pengrajin tersebut untuk menciptakan produk kerajinan yang berbasis media campuran. Adapun beberapa alasan tersebut sebagai berikut.
Mengetahui Alasan Kayu Dipilih sebagai Produk Kerajinan Berbasis Media Campuran
Alasan kayu dipilih sebagai produk kerajinan berbasis media campuran karena bahan kayu tersebut mempunyai karakteristik yang mudah dibentuk, kedap air, dan isolator. Selain itu, kayu juga dapat digabungkan atau dipadukan dengan jenis bahan lainnya, seperti logam, kaca, dan plastik.
ADVERTISEMENT
Jenis bahan kayu yang dapat digunakan untuk membuat jenis kerajinan tersebut di antaranya, yaitu kayu jati, kayu mahoni, serta kayu meranti.
Dalam kehidupan sehari-hari, berbagai jenis kayu tersebut juga sering digunakan untuk berbagai keperluan, seperti perabotan rumah tangga, hiasan dinding, dan bahan bangunan. Berikut adalah adalah beberapa contoh kerajinan berbasis media campuran dari kayu.
Secara umum, alasan kayu dipilih sebagai produk kerajinan berbasis media campuran karena berkaitan dengan karakteristik yang dimiliki oleh kayu. Di mana salah satu karakteristiknya yaitu isolator merupakan bahan yang tidak dapat menghantarkan panas dan listrik.(PAM)
ADVERTISEMENT