Konten dari Pengguna

Contoh Perubahan Wujud Zat dari Gas menjadi Padat

Ragam Info
Akun yang membahas berbagai informasi bermanfaat untuk pembaca.
27 September 2024 16:06 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Contoh Perubahan Wujud Zat dari Gas menjadi Padat. Sumber: pexels/ Simon Berger
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Contoh Perubahan Wujud Zat dari Gas menjadi Padat. Sumber: pexels/ Simon Berger
ADVERTISEMENT
Zat di alam mampu mengalami perubahan, seperti dari cair ke padat, padat ke cair maupun gas ke padat. Contoh perubahan wujud zat dari gas menjadi padat. Misalnya, pada bagian dalam knalpot yang berkerak.
ADVERTISEMENT
Kerak tersebut ditimbulkan oleh penumpukan gas yang keluar dari mesin dan mengenai dinding dalam knalpot. Hasilnya akan muncul warna hitam yang menempel di sana dan biasa disebut sebagai kerak.

Contoh Perubahan Wujud Zat dari Gas menjadi Padat dalam Kehidupan Sehari-hari

Ilustrasi Contoh Perubahan Wujud Zat dari Gas menjadi Padat. Sumber: pexels/ Pixabay
Menurut buku Arif Cerdas untuk Sekolah Dasar Kelas 5, Christiana Umi (2019:259), perubahan wujud benda yang disebabkan oleh panas dari wujud gas menjadi padat dinamakan pengkristalan (menghablur). Di dalamnya terdapat proses pelepasan maupun penyerapan kalor.
Proses pelepasan kalor ditandai dengan munculnya perubahan benda saat sudah dalam kondisi suhu dingin. Sedangkan penyerapan kalor biasanya membuat zat yang berubah wujud memiliki suhu hangat atau panas. Hasil akhirnya adalah benda akan membentuk seperti kristal.
ADVERTISEMENT
Berikut ini contoh perubahan wujud zat dari gas menjadi padat yang kerap ditemukan dalam kehidupan sehari-hari.
Wujud zat yang berubah itu bisa terjadi secara alami maupun buatan manusia. Contoh perubahan alami dari gas ke padat. Misalnya, pada kerak knalpot dan terbentuknya salju. Sedangkan perubahan secara buatan terdapat pada kasus pembuatan dry ice.
ADVERTISEMENT
Tiga contoh perubahan wujud zat dari gas menjadi padat tersebut kerap terjadi dalam kehidupan sehari-hari. Pembaca bisa melihat contoh nyatanya dengan mudah sehingga bisa memahaminya secara lebih gampang. (IMA)