Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Mengenal Rumus Kecepatan dan Kelajuan dalam Fisika beserta Contohnya
2 Desember 2023 10:12 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Ragam Info tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Super Tips & Trik Fisika SMA oleh Sunaryono, dkk (2010:26) kelajuan adalah jarak yang ditempuh tiap satuan waktu. Sedangkan kecepatan merupakan perpindahan tiap satu satuan waktu.
Rumus Kecepatan dan Kelajuan dalam Fisika Lengkap dengan Contohnya
Rumus kecepatan dan kelajuan dalam Fisika secara umum termasuk dalam materi perubahan gerak. Keduanya sama-sama meninjau gerak benda tanpa mencari penyebabnya. Untuk memahaminya, simak rumus dan contohnya di bawah ini.
1. Rumus Kecepatan dan Kelajuan
Rumus kecepatan dan kelajuan digunakan untuk mengetahui perbandingan antara perpindahan suatu benda pada waktu tempuhnya. Satuan yang digunakan adalah berupa km/jam, m/menit, m/detik, dan lainnya. Berikut rumus yang dapat digunakan:
Kelajuan
v = S/t
v = kecepatan/kelajuan (m/s)
S = jarak/perpindahan (m)
ADVERTISEMENT
t = waktu (s)
Sedangkan rumus kecepatan rata-rata dapat ditulis seperti berikut:
v = ∆x / ∆t
v = kecepatan rata-rata (m/s-1)
∆x = perpindahan akhir-awal (m).
∆t = perubahan waktu akhir-awal (sekon)
2. Contoh Soal Kecapatan dan Kelajuan
Diketahui mobil Rani melakukan perjalanan selama 5 jam. Jarak yang ditempuh adalah 100 km. Lantas berapa kecepatan mobil tersebut?
Jawaban:
v = S/t
v = 100/5
v = 20 km/jam
Pesawat dari Bandara Ngurah Rai diketahui terbang dengan kecepatan 600 km/jam. Sedangkan jarak yang ditempuh untuk sampai ke Jakarta adalah 1.200 km. Lalu, butuh berapa lama pesawat tersebut sampai ke Jakarta tanpa?
Jawaban:
v = S/t
600 = 1200/t
ADVERTISEMENT
t = 1.200/600
t = 2
Sehingga, waktu yang diperlukan untuk sampai di Jakarta adalah 2 jam.
Yoga mengayuh sepeda barunya dengan kecepatan 3 m/s. Maka berapa lama waktu yang diperlukan Yoga dalam menempuh jarak 300 meter?
Jawaban:
v = S/t
3 = 300/t
t = 300/3
t = 100 s
Jadi, Yoga membutuhkan waktu 100 s untuk menempuh jarak 300 m.
Demikianlah penjelasan mengenai rumus kecepatan dan kelajuan dalam fisika yang dapat dijadikan referensi. Selain itu, contoh soal dan pembahasannya dapat digunakan untuk bahan belajar siswa di rumah. Semoga bermanfaat! (NUM)
ADVERTISEMENT