Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
7 Fakta Menarik soal Gang Dong Won yang Sedang Berulang Tahun Ke-40 Hari Ini
18 Januari 2021 13:47 WIB
Tulisan dari Review Drakor tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bagi penggemar film Korea nama Gang Dong Won mungkin sudah tak asing lagi. Pria yang mengawali karier dari model ini diketahui memang lebih aktif berperan di film layar lebar ketimbang drama Korea.
ADVERTISEMENT
Sejak memulai langkahnya sebagai aktor pada tahun 2003, Gang Dong Won hanya membintangi tiga drama Korea sepanjang kariernya. Meski begitu, namanya tetap masuk dalam jajaran aktor Korea papan atas yang cukup disegani di negara BLACKPINK tersebut.
Untuk mengenal Gang Dong Won lebih dekat, kali ini Review Drakor akan mengulas mengenai pemeran film 'Master' ini.
1. Pria yang jenius
Gang Dong Won dikenal sebagai salah satu aktor Korea yang jenius. Lulusan teknik mesin Universitas Hanyang ini memiliki IQ sebesar 137.
2. Disukai banyak selebritas wanita Korea
Memiliki penampilan yang berkarisma serta wajah tampan membuat banyak wanita terpesona pada Gang Dong Won. Bukan hanya dari kalangan biasa, pria yang lahir di Busan ini juga disukai oleh banyak pesohor wanita dari Korea.
ADVERTISEMENT
Misalnya seperti Seohyun, Taeyeon SNSD dan Sandara Park. Bahkan dalam sebuah acara Taeyeon dan Sandara Park pernah memperebutkan Gang Dong Won.
3. Sangat menjaga privasinya
Meski dikenal sebagai salah satu aktor papan atas Korea, Gang Dong Won dikenal sangat tertutup mengenai ranah privasinya. Aktor berusia 39 tahun ini diketahui tak pernah mengekspos dirinya di depan publik kecuali untuk promosi dan pekerjaan.
Dalam sebuah wawancara, Gang Dong Won pernah mengatakan dirinya membuat batasan yang jelas antara pekerjaan dan kehidupan pribadi. Karena hal ini lah tak mengherankan kalo ia tak memiliki medsos untuk mengumbar kehidupan pribadinya. YG Entertainment selaku agensi yang menaungi Gang Dong Won juga menghormati keputusan sang aktor dan tak pernah membagikan fotonya kecuali untuk promosi proyek terbarunya.
ADVERTISEMENT
4. Alasan masih single di usia 40 tahun
Gang Dong Won akhirnya memberi jawaban atas pertanyaan orang-orang yang heran mengapa ia masih betah sendiri di usianya yang sudah menginjak 40 tahun.
"Hingga kini aku belum nikah bukan karena aku tak ingin. Hanya saja menurutku pernikahan itu memberatkan dan sebuah beban. Aku merasa seseorang itu harus mempersiapkan banyak hal sebelum menikah," ujar Gang Dong Won seperti dikutip KStarLive.
Dalam sebuah wawancara yang dilakukannya pada tahun 2014, Gang Dong Won pernah mengatakan kalau ia berencana menikah di usia yang telat. Dengan keyakinannya itu, ia juga tak merasa terganggu saat teman-teman seusianya sudah menikah dan memiliki anak.
5. Menentang hubungan go-public
Selama berkarier di dunia hiburan Korea, Gang Dong Won tak pernah sekali pun mengungkapkan kisah cintanya ke publik. Sangat jarang ada media Korea kabar yang membahas mengenai kehidupan pribadinya.
ADVERTISEMENT
Karena sifatnya inilah Gang Dong Won sangat tak ingin jalinan asmaranya diketahui oleh publik. Ia mengaku sangat menentang hubungan yang go public dan tak ingin kisah cintanya diketahui oleh media.
"Aku tak pernah berpacaran secara terbuka. Aku tak pernah ingin ketahuan. Membayangkan hubungan go public saja sudah sangat mengerikan bagiku," katanya kala itu.
6. Saudara ipar Gong Yoo
Tak banyak yang tahu kalau Gang Dong Won sebenarnya masih memiliki hubungan saudara dengan Gong Yoo. Hubungan ini dimulai dari persahabatan yang dijalin oleh kakek dari kedua aktor ini sejak masih kecil. Persahabatan kakek mereka tetap bertahan hingga keduanya menikah dan memiliki anak.
Untuk mempererat hubungan keluarga, kakek dari Gang Dong Won dan Gong Yoo sepakat untuk berbesan. Sehingga kakak dari orang tua Gang Dong Won dinikahkan dengan adik dari orang tua Gong Yoo. Dari silsilah ini, secara otomatis Gang Dong Won dan Gong Yoo menjadi saudara ipar.
ADVERTISEMENT
Kedua aktor papan atas Korea ini baru mengetahui fakta ini pada tahun 2004. Padahal Gang Dong Won dan Gong Yoo telah berteman dekat sejak mereka masih berprofesi sebagai model.
7. Tak merasa tampan
Dipuja karena memiliki visual yang memikat, Gang Dong Won ternyata tak pernah merasa dirinya rupawan. Ini diungkapkannya saat konferensi pers film 'Maundy Thursday'. Kala itu ia ditanya apakah wajahnya yang tampan membuat dirinya kesulitan memerankan tokoh terpidana mati.
"Enggak. Setiap kali aku melihat monitor saat berakting, aku selalu berpikir kalau aku sangat jelek. Pipi dan dahiku hitam, terus rambutku juga lebat," kata pemeran utama film 'Peninsula' ini.
Live Update