Konten dari Pengguna

3 Sitkom Lawas yang Seru untuk Ditonton saat PSBB

Review Sinema
Mengulas apa pun yang bisa diulas
14 September 2020 19:57 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Review Sinema tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bekerja di rumah selama masa PSBB tentu membuat kegiatan rekreasi menjadi terbatas termasuk salah satunya adalah menonton film. Biasanya, tiap weekend kita biasa ke bioskop untuk menonton film terbaru. Namun kini, hiburan tersebut bisa dilakukan secara daring melalui layanan streaming.
ADVERTISEMENT
Salah satu tayangan yang bisa disaksikan adalah sitkom. Sitkom atau situasi komedi adalah genre komedi yang bercerita seputar beberapa karakter dalam film yang berlanjut episode demi episode.
Berikut adalah sitcom lawas seru yang bisa kamu tonton lagi untuk mengisi waktu luang.
The Big Bang Theory adalah sitcom yang tayang perdana di tahun 2008. Sitcom ini berhasil tayang dengan 12 musim dan 279 episode.
The Big Bang Theory berkisah tentang fisikawan jenius namun socially awkward. Sayangnya, kejeniusan mereka tak lantas membuat mereka mengerti tentang perempuan. Sampai kemudian, semuanya berubah saat datang seorang perempuan untuk tinggal di kamar sebelah apartemen mereka.
The Big Bang Theory. Foto: dok.IMDb.com
Sitkom ini dibintangi oleh Johnny Galecki, Jim Parsons, Kaley Cuoco, Simon Helberg, Kunal Nayyar, Mayim Bialik.
ADVERTISEMENT
Salah satu adegan di 'Modern Family'. Foto:dok.IMDb.com
Modern Family merupakan tayangan sitkom yang mengambil tema mengenai dinamika kehidupan keluarga. Sesuai dengan namanya, plot cerita berada di antara tiga tipe keluarga dan permasalahannya yang berbeda namun banyak ditemui di keluarga masa kini. Dibintangi oleh Ed O’Neill, Sofia Vergara, Julia Bowen, Ty Burrell, Jesse Tyler Ferguson, Eric Stonestreet, Sarah Hyland, Nolan Gould.
Sitkom 'How I Met Your Mother'. Foto: dok.IMDb.com
Sitcom ini berkisah tentang seorang pria yang bercerita kepada anak-anaknya di tahun 2030 mengenai pertemuannya dengan ibu mereka. Kilas balik cerita ini mengisahkan tentang kehidupan sang pria di tahun 2005 di kota New York.
Sitcom ini tayang dari tahun 2005 sampai tahun 2014 dan sukses menayangkan 9 musim.
ADVERTISEMENT
Nah, dari tiga sitkom di atas, mana yang sudah ditonton? Kalau belum, selamat mulai binge-watching selama masa PSBB di rumah yaa!