Konten dari Pengguna

Rutan Bantaeng Penuhi Hak Kebebasan Beragama bagi Warga Binaan

rutan bantaeng
Rumah Tahanan Negara Kelas II B Bantaeng, beralamat di Jalan Mawar No.9, Kel. Pallantikang, Kec. Bantaeng, Kab. Bantaeng
11 November 2023 11:19 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari rutan bantaeng tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Sumber : Humas Rutan Bantaeng
zoom-in-whitePerbesar
Sumber : Humas Rutan Bantaeng
ADVERTISEMENT
Bantaeng – Warga Binaan umat kristiani pada Rumah Tahanan Negara (RUTAN) Kelas II B Bantaeng kini memiliki jadwal khusus untuk menjalankan kewajiban beragama sesuai dengan kepercayaan masing – masing.
ADVERTISEMENT
Kegiatan tersebut tergambar saat sebanyak 3 (tiga) orang warga binaan non muslim mengikuti konseling kelompok yang dibawakan oleh Penyuluh Agama Kristen dari Kementerian Agama Kabupaten Bantaeng, pukul 09:30 WITA, bertempat di Ruang Staf Pelayanan Tahanan. Jum’at (10/11)
Kepala Rutan Kelas II B Bantaeng, Ince Muh. Rizal mengungkapkan bahwa penyuluhan tersebut merupakan bentuk support agar warga binaan dapat melaksanakan ibadah sesuai dengan kepercayaan tanpa diskriminasi.
Sumber : Humas Rutan Bantaeng
“Bahkan jika warga binaan non muslim yang berada di Rutan Bantaeng hanya tinggal satu, kami tetap akan mengusahakan yang terbaik agar mereka (warga binaan) bisa memperbaiki hubungan dengan Tuhan Yang Maha Esa,” jelas Ince saat ditemui diruangannya.
“Secepatnya, kami akan membuat draft perjanjian kerjasama dengan Kemenag Bantaeng, agar perjanjian kerjasama ini memiliki kekuatan hukum yang tetap,” tambahnya.
ADVERTISEMENT
Kegiatan Konseling Kelompok tersebut dimulai dengan menyanyikan lagu, membaca al-kitab, lalu melaksanakan lalu sharing terkait kehidupan sehari – hari warga binaan.
Isna Patiung, Penyuluh agama Kristen yang kini rutin berkunjung dan bertindak sebagai pemateri berharap agar warga binaan bisa tabah menjalani masa pidana.
“Semoga warga Binaan bisa menggunakan waktu yg Tuhan Anugerahkan dengan hidup sesuai dengan apa yang Tuhan kehendaki”
Salah seorang warga berinisial RZ yang mengikuti penyuluhan tersebut mengaku senang bisa melakukan ibadah dengan rutin selama menjalani masa pidana.
“Terima kasih kepada seluruh petugas dan Bu Isna, yang senantiasa membantu kami untuk mengingat dan beribadah kepada Tuhan,” ucap warga binaan tersebut dengan penuh haru.
Kontributor : Humas Rutan Bantaeng
ADVERTISEMENT