Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Tips Tampil Percaya Diri Meski Gugup Saat Presentasi
22 November 2024 18:48 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Salsabilla Gunawan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bagi banyak orang, presentasi bisa menjadi momen yang menegangkan. Namun, gugup bukanlah hal yang perlu ditakuti. Berikut kunci untuk tidak merasa gugup!
ADVERTISEMENT
Pertama, pahami bahwa gugup itu adalah hal normal, ingat! hampir semua orang merasa gugup saat presentasi. Jadi, jangan terlalu khawatir.
Kedua, rajin melakukan latihan, mengapa? karena semakin sering berlatih, semakin siap kamu. Coba latihan di depan cermin atau teman agar kamu lebih familiar dengan materi yang akan disampaikan.
Ketiga, mampu mengatur teknik pernafasan, saat merasa gugup, pernapasan kita cepat dan pendek. Cobalah tarik napas dalam-dalam dan hembuskan perlahan. Ini membantu menenangkan tubuh dan pikiran.
Keempat, fokus kepada materi yang ingin kalian sampaikan, alihkan perhatianmu dari rasa gugup ke pesan yang ingin kamu sampaikan. Audiens ingin mendengar informasi, bukan tentang siapa dirimu.
Kelima, menggunakan visual, seperti menampilkan slide atau gambar bisa membantu kamu menjelaskan pesan dengan lebih mudah dan mengurangi rasa gugup karena tidak perlu mengingat semua kata-kata.
ADVERTISEMENT
Keenam, buatlah diri dengan postur tubuh yang baik, berdiri tegak dengan bahu rileks bisa membantu kamu merasa lebih percaya diri. Tubuh yang kuat akan membuat pikiran juga lebih tenang.
Terakhir, bayangkan hal-hal keberhasilan yang positif terhadap dirimu dan tidak ada yang sempurna. Jika ada yang salah, tetap tenang dan lanjutkan. Audiens biasanya tidak akan menyadari kesalahan kecil.