Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Hedonisme: Definisi dan Dampak Negatifnya
30 September 2023 23:03 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Hedonisme adalah sebuah keyakinan atau gaya hidup yang berkembang di kalangan masyarakat modern seperti sekarang ini. Keyakinan hedonisme merupakan bagian dari naluri manusia untuk menghindari rasa sakit dan penderitaan.
ADVERTISEMENT
Kata hedonisme berasal dari bahasa Yunani "hedone" yang berarti kesenangan. Hedonisme berfokus pada pencarian kesenangan dan menghindari rasa sakit sebagai tujuan utama hidup.
Untuk lebih memahami seputar definisi hedonisme dan dampak negatifnya, mari simak pembahasannya di bawah ini.
Pengertian Hedonisme
Dikutip dari buku Post Modern dalam Pemikiran Anak Muda karya Ade Irma dkk. (2016), pengertian hedonisme adalah pandangan hidup yang menganggap bahwa kesenangan dan kenikmatan materi adalah tujuan utama dari hidup.
Bagi para penganut paham hedonisme, bersenang-senang, pesta-pora, dan pelesiran akan dijadikan seabgai tujuan utama hidup. Karena mereka beranggapan hidup ini hanya sekali sehingga merasa ingin menikmati hidup senikmat- nikmatnya.
Di dalam lingkungan penganut paham ini, hidup dijalani dengan sebebas-bebasnya demi memenuhi hawa nafsu yang tanpa batas.
ADVERTISEMENT
Dampak Negatif Hedonisme
Hedonisme memiliki banyak dampak negatif, terutama bagi kesehatan mental dan finansial. Berikut adalah beberapa dampak negatif dari perilaku hedon .
1. Hidup Tujuan Keuangan yang Jelas
Orang yang hidup secara hedonis cenderung memenuhi keinginan belaka tanpa mempertimbangkan kebutuhan dan prioritas. Mereka mengeluarkan uang untuk hal-hal yang kurang penting atau bahkan berbahaya, seperti pesta, narkoba, atau seks bebas.
2. Keuangan Tidak Sehat
Akibat dari pengeluaran yang tidak terkontrol, orang yang hidup secara hedonis dapat mengalami defisit anggaran, utang, atau bangkrut. Struktur keuangan mereka menjadi tidak seimbang antara pemasukan dan pengeluaran.
3. Tidak Memiliki Dana Darurat dan Investasi
Orang yang hidup secara hedonis tidak memikirkan masa depan. Mereka tidak menabung atau berinvestasi untuk keperluan darurat atau tujuan jangka panjang. Mereka hanya fokus pada kesenangan saat ini tanpa mempersiapkan risiko atau peluang di masa depan.
ADVERTISEMENT
Demikian pembahasan mengenai definisi dan dampak negatif dari hedonisme.
Hedonisme adalah pandangan atau prinsip hidup yang dimiliki oleh seseorang, di mana mereka mencari kesenangan dan kenikmatan materi. (WWN)