Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Nama Ibu Kota Republik Dominika dan Tempat Wisata Populernya
8 Mei 2023 21:15 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Santo Domingo adalah nama ibu kota Republik Dominika yang termasuk sebagai kota tua dan memiliki wisata menarik. Menurut Cano dalam Santo Domingo: (1795-1865), Santo Domingo merupakan kota bersejarah di Republik Dominika yang pernah mengalami konflik serius di abad ke-18.
ADVERTISEMENT
Kota ini pun berkembang menjadi wisata kota tua yang populer dan mempertahankan sejarahnya. Untuk mengetahui destinasi wisata lainnya di Republik Dominika, baca artikel berikut ini.
Tempat Wisata Populer Republik Dominika
Berikut ini adalah sederet rekomendasi tempat wisata populer di Republik Dominika.
1. Santo Domingo
Ibu kota negara Republik Dominika ini menyimpan berbagai wisata sejarah dan budaya kuno yang menarik. Sebagai salah satu kota tua , Santo Domingo memiliki banyak arsitektur bangunan seperti masa kolonial Spanyol.
Bangunan ini masih dipertahankan dan menjadi salah satu destinasi populer. Selain itu, Santo Domingo juga memiliki restoran yang sangat ramah untuk wisatawan.
ADVERTISEMENT
Adapun beberapa situs bersejarah lain di kota tua ini adalah Museum Rumah Kerajaan Alcazar De Colon, Plaza de la Cultura, katedral pertama Amerika, National Botanical Garden, dan masih banyak lagi.
2. Taman Nasional Timur
Taman Nasional Timur di Republik Dominika merupakan salah satu situs warisan dunia UNESCO. Taman nasional ini bernama Parque Nacional del Este.
Taman Nasional Timur menjadi habitat utama bagi banyak spesies flora dan fauna. Bahkan, wisatawan dapat menjumpai 112 jenis burung hingga lumba-lumba hidung botol di sini.
Bukan hanya wisata daratan, Taman Nasional Timur juga menyuguhkan wisata laut, sehingga pengunjung dapat menikmati panorama pantai serta kedalaman laut dengan snorkling.
3. Punta Cana
Tempat wisata populer di Republik Dominika berikutnya adalah Punta Cana. Tempat wisata ini terletak di ujung timur Republik Dominika.
ADVERTISEMENT
Salah satu hal menarik yang ada di Punta Cana adalah keindahan laut birunya dengan pasir putih serta ombak yang tenang, sehingga cocok untuk melepas penat.
4. Samana Peninsula dan Samana Bay
Samana Peninsula dan Samana Bay merupakan bagian dari Teluk Samana. Wilayah ini dikelilingi oleh binatang-binatang laut serta pohon salem.
Hal menarik bagi wisatawan yang lain adalah keberadaan paus bungkuk yang biasa berkembang biak pada bulan Januari hingga Februari. Di bagian semenanjungnya, terdapat Parque Nacional Los Haises yang berupa pulau tertutup dengan hutan bakau lebat serta perairan indah.
5. La Romana
Rekomendasi destinasi wisata terakhir di Republik Dominika adalah La Romana. Tempat wisata ini merupakan rumah Altos de Chavon yang letaknya di kawasan pantai tenggara Republik Dominika.
ADVERTISEMENT
La Romana berbentuk replika desa yang ditinggali oleh para pengrajin pada abad ke-16 silam. Hal itulah yang menyebabkan La Romana menjadi destinasi paling tepat apabila wisatawan ingin mencari cenderamata, karena menyuguhkan berbagai kerajinan.
Di wilayah ini juga terdapat museum arkeologi serta amphitheater yang bisa menemani waktu libur wisatawan.
Demikian sederet informasi mengenai nama ibu kota Republik Dominika beserta rekomendasi wisata menariknya.
[ENF]