Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Zaman Pleistosen: Pengertian, Ciri Kehidupan, dan Pembagiannya
1 Juli 2024 17:51 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Zaman Pleistosen adalah zaman prasejarah yang terjadi sekitar 1.808.000 hingga 11.500 tahun lalu. Masa ini juga disebut dengan diluvium dan termasuk sebagai zaman keempat atau kuarter.
ADVERTISEMENT
Isa dalam Bengkel Alat Batu Zaman Pleistosen Pertengahan (70,000 Tahun Dahulu) di Kota Tampan, Lenggong, Perak menyebutkan bahwa pada zaman Pleistosen hidup berbagai manusia prasejarah yang fosil-fosilnya baru ditemukan sekitar abad 18-19.
Untuk mengetahui informasi lebih lengkap terkait pengertian zaman Pleistosen dan ciri kehidupannya, simak penjelasannya di artikel berikut.
Pengertian Zaman Pleistosen
Zaman Pleistosen adalah salah satu zaman yang tercatat dalam sejarah perkembangan bumi dan termasuk sebagai zaman kuarter. Zaman ini diperkirakan terjadi sekitar 1.808.000 hingga 11.500 tahun lalu.
Pleistosen berasal dari bahasa Yunani yang artinya paling baru. Zaman Pleistosen juga kerap disebut sebagai zaman es dan zaman diluvium. Pasalnya, pada masa ini kondisi bumi masih belum sepenuhnya stabil serta es kutub terus mengalami perluasan sampai menutup beberapa benua.
ADVERTISEMENT
Ciri-ciri Kehidupan pada Zaman Pleistosen
Ada sejumlah ciri-ciri yang menunjukkan kehidupan masyarakat di masa Pleistosen. Berikut ini ciri-ciri kehidupan pada zaman Pleistosen:
Pembagian Zaman Pleistosen
Masa Pleistosen terbagi menjadi tiga bagian. Adapun pembagian zaman Pleistosen adalah:
1. Pleistosen Awal
Zaman Pleistosen yang pertama disebut dengan Pleistosen Bawah atau Awal. Masa ini diperkirakan terjadi pada 1,8-0,8 juta tahun lalu. Berdasarkan penelitian, manusia purba yang hidup di masa ini adalah Meganthropus Paleojavanicus dan Pithecanthropus Mojokertensis.
ADVERTISEMENT
2. Pleistosen Tengah
Pleistosen Tengah atau Lapisan Trinil adalah zaman yang terjadi sekitar 800.000-120.000 tahun lalu. Masa ini menjadi peralihan antara Lapisan Jetis dan Ngandong. Manusia prasejarah yang diperkirakan hidup pada zaman ini adalah Pithecanthropus Erectus serta Pithecanthropus Soloensis.
3. Pleistosen Akhir
Pleistosen Akhir atau Atas adalah Lapisan Ngandong yang terjadi sekitar 120.000-11.800 tahun lalu. Selain Pithecanthropus Soloensis, ada manusia purba lain yang hidup di masa ini, yaitu Homo Wajakensis dan Homo Soloensis.
Demikian informasi mengenai pengertian zaman Pleistosen, ciri kehidupan, dan pembagiannya. [ENF]