Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
5 Kriteria Penilaian Lomba Koi untuk Menentukan Pemenang
30 Juni 2024 22:46 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kriteria penilaian lomba koi menjadi acuan dalam kontes ikan satu ini. Dikutip dari buku berjudul Buku Pintar Koi yang ditulis oleh David Twigg, nama “koi” digunakan pertama kali di China pada 2.500 tahun lalu.
ADVERTISEMENT
Seiring berjalannya waktu, ikan koi banyak dijadikan peliharaan karena keindahannya. Bahkan, terdapat berbagai kontes atau lomba khusus untuk keindahan ikan ini. Apa saja kriteria penilaiannya?
Kriteria Penilaian Lomba Koi
Berikut adalah berbagai kriteria penilaian lomba koi yang perlu diketahui, antara lain:
1. Penampilan
Dalam perlombaan ikan koi, penampilan menjadi hal yang penting. Biasanya, ikan koi dengan tampilan elegan berhasil menarik perhatian khusus dari para juri. Tampilan tersebut dapat dilihat dari bentuk tubuh yang tidak gemuk, tidak buncit, serta proporsional.
2. Pola Warna
Kriteria penilaian lomba koi berikutnya adalah pola warna yang merupakan salah satu daya tarik paling kuat dari ikan satu ini. Adapun pola warna yang disukai, yakni cerah, unik, serta bergaris tepi yang tegas. Selain itu, pada pola warnanya tidak kotor, pudar, ataupun cacat.
ADVERTISEMENT
3. Bentuk Badan
Penilaian dalam kontes koi juga mencakup bentuk badan secara keseluruhan. Juri akan menilai bentuk ikan koi secara keseluruhan. Mulai dari kepala, mata, mulut, sirip, ekor, dan sebagainya. Bentuk yang ideal menjadi kriteria utama untuk memilih pemenang.
4. Pola Warna
Kriteria penilaian lomba koi selanjutnya adalah pada pola warna. Bahkan, kriteria ini sering kali disebut sebagai faktor penilaian utama.
Koi akan dikelompokkkan berdasarkan coraknya. Setidaknya, terdapat 15 macam corak warna berbeda. Pola warna yang menarik dan sehat dipercaya ampuh memenangkan kontes.
5. Ukuran Badan
Sebagian besar kontes ikan koi mengelompokkan ikan berdasarkan ukuran yang akan dinilai secara khusus. Contohnya, seperti dalam kategori “Grand Champion”, umumnya ikan yang diambil berasal dari kelompok ukuran paling besar.
Itu dia sekilas pembahasan mengenai kriteria penilaian lomba koi dalam menentukan pemenang yang menarik untuk diketahui bersama. (LAU)
ADVERTISEMENT