Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
5 Rekomendasi Kamera Mirrorless untuk Vlogging dan Keunggulannya
22 April 2024 23:19 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Vlogging atau video blogging termasuk salah satu tren di dunia maya yang terbaru. Nge-vlog menyajikan informasi untuk khalayak ramai. Nge-vlog pasti membutuhkan kamera dan inilah rekomendasi kamera mirrorless untuk vlogging yang tepat.
ADVERTISEMENT
Kamera mirrorless adalah kamera digital namun tidak memakai cermin layaknya kamera di DSLR. Teknologi pada kamera mirrorless lebih modern dengan berbagai fitur yang jauh lebih unik. Untuk selengkapnya, simak di sini!
Rekomendasi Kamera Mirrorless
Reyna Masaru dalam buku berjudul Otodidak Belajar Mirrorless menjelaskan bahwa kamera mirrorless mempunyai kemampuan lebih bagus dari kamera DSLR ketika menciptakan suatu video.
Hal inilah kenapa kamera mirrorless menjadi salah satu kamera yang terbaik untuk membuat vlog. Ini beberapa rekomendasi kamera mirrorless terbaik, yaitu:
1. Sony A 7R II
Kamera mirrorless satu ini bisa memberikan detail gambar yang jelas dengan kualitas tinggi. Terlebih dengan penggunaan lensa Sony E-Mount full frame serta FF terbaru menjadikan kamera ini semakin unggul.
Bukan hanya itu, jangkauan sensitivitas cahaya mencapai ISO 100-25.600 sehingga sangat mendukung pengambilan gambar saat low-light.
ADVERTISEMENT
2. Canon EOS M5
Kamera mirrorless satu ini memakai lensa EF-M dan lensa ED serta SF-S (jika memakai adaptor opsional). Adanya 5 Axis Image Stabilizer sangat mendukung pembuatan video terbaik dan detail yang jelas.
Kelengkapan fitur tersebut tentunya bisa mendukung hasil video yang semakin bagus dan estetik. Spesifikasi yang demikian membuat kamera EOS M5 banyak dijadikan pilihan untuk ngevlog.
3. Fujifilm X-T2
Kamera mirrorless untuk nge-vlog selanjutnya adalah Fujifilm X-T2. Kamera ini dapat melakukan perekaman video hingga 4K sensor Fullframe.
Pengguna bisa melakukan pengambilan gambar video melalui beberapa fitur adjustment, contohnya pengaturan flickr, white balance, shadow, hingga highlight.
4. Samsung NX3000
Rekomendasi kamera mirrorless selanjutnya adalah Samsung NX3000. Kamera ini telah didukung dengan sensitivitas cahaya antara ISO 100 sampai ISO 25.600.
ADVERTISEMENT
Kamera ini telah didukung NFC dan akses built in Wi-Fi sehingga share foto atau video bisa semakin cepat dan mudah. Kamera selfie-nya mengusung resolusi di angka 20,3 MP.
5. Nikon 1 J5
Kamera mirrorless ini menggunakan lensa bawaan kit 10-30mm f/3,5-5,6. Terdapat kemampuan resolusi sampai 4K, Shutter speed pada kamera ini dapat mencapai 1/16.000 detik. Gambar atau video yang dihasilkan semakin bagus meski sedang berjalan cepat.
Fitur kamera Nikon 1 J5 lebih lengkap dengan layar flip on, NFC, dan mempunyai 60 fps sehingga bisa membuat video vlog yang semakin estetik.
Demikianlah rekomendasi kamera mirrorless untuk vlogging dan keunggulannya yang cocok untuk dicoba. Semoga membantu! (eK)