Konten dari Pengguna

Cara Stek Cocor Bebek untuk Tanaman Hias di Rumah

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
10 Oktober 2024 21:48 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara stek cocor bebek. Sumber: Unsplash/Mirella Callage
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara stek cocor bebek. Sumber: Unsplash/Mirella Callage
ADVERTISEMENT
Cara stek cocor bebek memungkinkan memperbanyak tanaman hias ini dengan cepat di rumah. Cocor bebek sendiri termasuk tanaman yang populer, karena mudah dirawat dan mampu bertahan hidup di berbagai kondisi.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Buku Mengenal Tanaman Hortikultural, Hesti Indah Miftah Nur’aini, (2019: 31), cocor bebek memiliki daun yang tebal dan mengandung air. Batang tanaman cocor bebek lunak dan berusaha.
Tanaman hias merupakan tanaman yang unik, dan menyimpan cadangan air dan makanan.

Inilah Cara Stek Cocor Bebek atau Tanaman Hias

Ilustrasii cara stek cocor bebek. Sumber: Unsplash/Katerina Shkribey
Selain mudah dirawat, tanaman cocor bebek (Kalanchoe pinnata) memiliki keindahan dan keunikan dari bentuk daunnya. Salah satu metode yang sudah diakui berhasil untuk memperbanyak tanaman ini adalah dengan cara stek.
Berikut beberapa langkah tepat tata cara stek cocor bebek yang bisa dilakukan.

1. Pilih Tanaman Induk yang Sehat

Sebelum melakukan stek, pastikan dulu memilih tanaman cocor bebek yang sehat dan bebas dari penyakit. Pilihlah bagian tanaman yang tidak terlalu tua atau terlalu muda, karena bagian yang tepat akan memberikan hasil lebih baik.
ADVERTISEMENT

2. Menyiapkan Peralatan dan Media Tanam

Selanjutnya adalah menyiapkan peralatan dan media tanam. Pastikan memiliki peralatan seperti gunting tajam, wadah steril, dan media tanam yang sesuai.
Media tanam yang cocok untuk stek cocor bebek adalah campuran tanah, pasir, dan bahan organik seperti humus dan serbuk gergaji.

3. Potong Batang

Gunakan gunting yang steril untuk memotong bagian batang yang telah dipilih. Pastikan alat yang digunakan bersih untuk mencegah penyebaran penyakit pada tanaman.

4. Keringkan Potongan Selama Beberapa Jam

Setelah dipotong, biarkan batang cocor bebek mengering selama beberapa jam hingga ujung potongnya terlihat mengering. Ini membantu mencegah pembusukan saat stek ditanam di media.

5. Siapkan Media Tanam

Siapkan media tanam, atau pot yang telah diisi media tanam yang gembur dan memiliki drainase baik.

6. Tanam Batang

Tancapkan batang sedalam 2-3 cm ke media tanam. Pastikan batang dengan posisi yang kokoh, namun tidak terlalu dalam. Selain itu juga bisa menggunakan hormon perangsang akar sebelum menanam potongan stek untuk mempercepat pertumbuhan akar.
ADVERTISEMENT

7. Letakkan di Tempat Teduh

Setelah menanam, letakkan pot di tempat yang tidak terkena sinar matahari langsung. Cocor bebek menyukai tempat teduh yang terang, tetapi tidak terlalu terpapar sinar matahari secara langsung.
Jada kelembaban tanah dengan menyiram secara berkala, namun hindari terlalu banyak air, karena bisa menyebabkan pembusukan.

8. Perawatan Setelah Stek

Pantau stek cocor bebek selama 2-4 minggu. Dalam periode ini, akar akan mulai tumbuh dari potongan batang. Setelah akar cukup kuat dan tanaman mudah tumbuh, selanjutnya bisa memindahkan ke ukuran pot yang lebih besar.
Itulah cara stek cocor bebek yang mudah untuk memperbanyak tanaman hias ini di rumah. Semoga informasinya membantu. (NOV)