Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Faktor Penyebab Benih Padi Tidak Berkecambah
25 Oktober 2024 12:27 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Benih padi yang tidak berkecambah menjadi masalah serius dalam budidaya padi. Penyebab benih padi tidak berkecambah biasanya disebabkan oleh faktor lingkungan dan kualitas benih.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari laman digilib.unila.ac.id, perkecambahan adalah proses tumbuhnya bagian penting dari embrio benih yang menunjukkan potensi untuk berkembang menjadi kecambah, ditandai dengan munculnya radikula yang menembus lapisan kulit biji.
6 Faktor Penyebab Benih Padi Tidak Berkecambah
Terdapat penyebab benih padi tidak berkecambah yang harus diketahui.
Benih padi yang tidak berkecambah dapat menyebabkan penurunan hasil panen secara signifikan. Hal ini karena lahan tanam tidak akan ditumbuhi tanaman padi secara optimal, sehingga mengurangi jumlah tanaman yang dapat dipanen.
Selain karena hal tersebut, terdapat beberapa faktor-faktor benih padi tidak berkecambah adalah sebagai berikut.
1. Kualitas Benih yang Kurang Baik
Benih yang sudah tua atau rusak secara fisik dapat mengalami kemunduran daya kecambah. Kualitas benih sangat berperan penting dalam menentukan apakah benih padi akan berkecambah atau tidak.
ADVERTISEMENT
2. Kandungan Air yang Tidak Cukup
3. Suhu Lingkungan yang Tidak Sesuai
Suhu yang terlalu dingin atau panas dapat menghambat proses perkecambahan benih. Padi biasanya membutuhkan suhu sekitar 25–30°C agar proses berkecambah berlangsung optimal.
4. Serangan Hama atau Penyakit
Hama dan penyakit pada benih padi dapat merusak struktur benih. Serangan ini mengakibatkan benih kehilangan kemampuan untuk tumbuh, sehingga benih padi tidak berkecambah dengan baik.
5. Paparan Cahaya yang Tidak Tepat
Meskipun padi tumbuh di bawah sinar matahari, benih yang terlalu banyak terkena cahaya saat proses perkecambahan dapat mengalami gangguan. Proses perkecambahan lebih baik dilakukan di tempat yang teduh.
6. Media Tanam yang Kurang Subur
Tanah atau media tanam yang tidak kaya akan nutrisi dan terlalu padat bisa menjadi salah satu faktor penyebab benih padi tidak berkecambah. Benih memerlukan media yang mendukung pertumbuhannya.
ADVERTISEMENT
Penyebab benih padi tidak berkecambah bisa berasal dari berbagai faktor yang saling berkaitan. Menjaga kualitas benih, lingkungan yang ideal, serta penanganan yang tepat sangat diperlukan untuk memastikan benih dapat tumbuh dengan baik. (nov)