Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
3 Rumah Duka di Jakarta Utara Lengkap dengan Lokasinya
10 Juni 2024 15:28 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Terdapat beberapa pilihan rumah duka yang ada di sekitaran Jakarta Utara, salah satunya adalah Rumah Duka Grand Heaven. Tak hanya itu, masih ada beberapa pilihan rumah duka lainnya yang juga menyediakan fasilitas pemakaman yang lengkap.
Rumah Duka di Jakarta Utara Lengkap dengan Informasi Lokasi dan Fasilitasnya
Rumah duka di Jakarta Utara merupakan tempat yang menyediakan jasa dan pelayanan untuk menyemayamkan jenazah. Biasanya tempat ini difungsikan untuk menampung keluarga dan kerabat yang tengah berduka. Ada beberapa rumah duka yang berlokasi di Jakarta Utara. Berikut ini informasinya.
1. Rumah Duka Grand Heaven
Mengutip situs resmi heaven.co.id, Rumah Duka Grand Heaven merupakan rumah duka yang menyediakan pelayanan kedukaan yang sudah berdiri sejak tahun 1990 dengan nama Yayasan Naga Sakti. Tempat ini juga menyediakan kremasi yang aman dan ramah lingkungan.
ADVERTISEMENT
Rumah duka ini disediakan untuk semua orang tanpa memandang perbedaan suku maupun agama. Rumah duka ini berlokasi di Jl. Pluit Raya No. 191, Penjaringan, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.
2. Efrat Funeral
Rumah duka satu ini menyediakan berbagai layanan mulai dari paket peti jenazah bahkan juga cargo jenazah. Tak hanya di Jakarta Utara, rumah duka ini juga tersedia di berbagai daerah seperti Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Selatan, Tangerang, dan Bekasi.
Rumah duka Efrat Funeral berkantor pusat di Jl. Summagung I No.2A, RT.1/RW.2, Kelapa Gading Timur, Kec. Kelapa Gading, Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta
3. Rumah Duka Bandengan
Seperti namanya, rumah duka ini beralamat di Jl. Bandengan Utara, Pejagalan, Penjaringan, Kota Jakarta Utara. Jasa yang disediakan di rumah duka ini cukup beragam. Mulai dari rumah duka yang digunakan sebagai sarana pemakaman, rumah duka untuk meletakkan jenazah sebelum dimakamkan.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, jasa ambulance, kremasi, bahkan juga tata rias untuk jenazah juga disediakan di sini. Lokasi rumah duka ini terbilang cukup strategis sehingga mudah diakses keluarga.
Rumah duka di Jakarta Utara ini dapat dijadikan informasi penting bagi masyarakat Jakarta Utara dan sekitarnya untuk menyemayamkan jenazah keluarga. (NIS)