Konten dari Pengguna

3 Sekolah Barista di Jakarta yang Sudah Terkenal

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
7 Januari 2024 14:37 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Sekolah barista di Jakarta. Foto hanya ilsutrasi, bukan yang sebenarnya. Sumber: Pexels/Quang Nguyen Vinh
zoom-in-whitePerbesar
Sekolah barista di Jakarta. Foto hanya ilsutrasi, bukan yang sebenarnya. Sumber: Pexels/Quang Nguyen Vinh
ADVERTISEMENT
Di Jakarta, permintaan terhadap barista yang terampil dan berpengetahuan mendalam tentang dunia kopi semakin meningkat. Oleh karena itu, banyak orang tertarik mencari sekolah barista di Jakarta agar bisa menjadi menjadi peracik kopi yang andal.
ADVERTISEMENT
Kini terdapat beberapa sekolah barista terkenal yang menjadi pilihan bagi yang ingin memulai atau meningkatkan keterampilan dalam seni menyajikan kopi. Tentunya tempat-tempat ini akan memberikan sertifikat saat lulus kelas pelatihannya.

Sekolah Barista di Jakarta

Sekolah barista di Jakarta. Foto hanya ilsutrasi, bukan yang sebenarnya. Sumber: Pexels/Porapak Apichodilok
Mengikuti kursus barista di salah satu dari ketiga sekolah ini bisa menjadi langkah yang tepat bagi para pecinta kopi yang bercita-cita menjadi barista kopi profesional. Inilah 3 sekolah barista di Jakarta yang terkenal.

1. Esperto Barista Course

Mengutip dari situs espertoindonesia.com, Esperto adalah kursus barista pertama di Indonesia yang dimulai pada tahun 2009. Ini adalah kursus profesional dasar, tetapi dirancang khusus untuk melatih orang-orang di industri kopi.
Esperto Barista Course terletak di Jalan Raya Pejuangan. Tempat course ini menonjolkan diri sebagai tempat kursus barista yang sangat baik, sehingga cocok untuk pemula hingga ahli.
ADVERTISEMENT
Tempat ini juga menawarkan lingkungan yang ramah dan trainer yang berpengalaman dalam menjelaskan segala aspek teknik dan mesin kopi.

2. BARISTA.ID

Selanjutnya, BARISTA.ID Academy Jakarta yang berlokasi di Internusa Center, Boulevard Timur, Kelapa Gading. Tempat ini menyediakan pelatihan barista dari tingkat dasar hingga mahir.
Materi di sini diajarkan langsung oleh trainer yang berpengalaman menjelaskan materi dan praktik dengan baik serta memberikan pemahaman yang mendalam dan mudah dimengerti. Suasana belajar yang seru dan semangat kelompok membuat pengalaman belajar di sini menjadi lebih memuaskan.

3. ABCD School of Coffee

Terakhir, ABCD School of Coffee yang terletak di Jl. RP. Soeroso, Cikini, Jakarta Pusat. Tempat ini mampu menarik perhatian dengan konsep uniknya yang menggabungkan sekolah kopi dengan coffee shop.
Tempat ini menawarkan kelas kopi ABCD (basic) yang memberikan peserta banyak ilmu, dengan membuatnya untuk mengulang beberapa kelas hingga benar-benar menguasai materi.
ADVERTISEMENT
Pelatihan ini mengikuti standar SCAA (Specialty Coffee Association of America) dalam kelas cupping, espresso, dan latte, serta menyediakan ruang khusus sesuai standarisasi SCAA untuk setiap kelas.
Itulah beberapa sekolah barista di Jakarta yang terkenal, cocok bagi yang ingin menjadi peracik kopi andal. Dalam mengikuti pelatihan sekolah barista ini, peserta akan memperoleh sertifikat yang telah diakui oleh industri ini. (RIZ)