Konten dari Pengguna

3 Wisata Sawangan Depok untuk Rekreasi bersama Keluarga

Seputar Jakarta
Mengulas serba serbi kota Jakarta, mulai dari sejarah, pariwisata, kebudayaan, dan lainnya.
29 September 2024 14:57 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Wisata Sawangan Depok. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Dawn
zoom-in-whitePerbesar
Wisata Sawangan Depok. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Dawn
ADVERTISEMENT
Aktivitas yang padat di setiap hari membuat keluarga kehilangan kesempatan untuk menikmati quality time antara orang tua dan anak. Mengunjungi sejumlah wisata Sawangan Depok bisa jadi alternatif destinasi untuk habiskan quality time bersama keluarga tercinta.
ADVERTISEMENT
Menyempatkan momen untuk quality time bersama si kecil merupakan hal yang penting untuk dilakukan keluarga. Maka dari itu, momen tersebut bisa dilakukan saat akhir pekan tiba sembari menghilangkan rasa jenuh selepas kesibukan harian.

Wisata Sawangan Depok untuk Keluarga

Wisata Sawangan Depok memiliki sejumlah pilihan yang cocok dikunjungi bareng si kecil di waktu akhir pekan. Berikut beberapa tempat yang bisa dicatat sebagai referensi destinasi.

1. D’Kandang Depok

Berekreasi bersama anak dengan mengunjungi tempat yang menyatu dengan alam bisa menjadi solusi untuk habiskan waktu akhir pekan. D’Kandang Depok menawarkan segudang aktivitas seru yang dilakukan di alam bebas mulai dari wahana outbound hingga mengenal berbagai jenis satwa secara langsung.
Mengutip dari akun Instagram @dkandang, tiket wisata edukasi ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp20.000 hingga Rp40.000 per orang sesuai dengan hari kunjungan. Wisata ini beroperasional setiap hari kecuali di hari Jumat dengan jam buka mulai pukul 09.00 - pukul 16.00. Khusus hari Sabtu dan Minggu D’Kandang buka lebih awal mulai pukul 08.00 - pukul 17.00.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jalan Penarikan, Pasir Putih, Kecamatan Sawangan, Kota Depok, Jawa Barat

2. Taman Wisata Pasir Putih

Kolam renang dengan pilihan seluncuran yang beragam bisa ditemukan di destinasi satu ini. Tak hanya itu, Taman Wisata Pasir Putih juga menyediakan area playground yang ramah untuk si kecil serta area bermain outbound yang seru.
Tempat rekreasi ini dibuka setiap hari Sabtu hingga Kamis mulai pukul 09.00 dan tutup pada pukul 17.00. Namun, di hari Sabtu dan Minggu pengunjung diberikan waktu yang lebih lama 1 jam untuk berekreasi yaitu mulai pukul 08.00 hingga pukul 17.00.
Alamat: Jalan Garuda Raya No.1, Pasir Putih, Kecamatan Sawangan, Kota Depok, Jawa Barat

3. Depok Fantasy Land

Tempat untuk rekreasi yang ada di Depok ini baru dibuka pada akhir tahun 2023 lalu. Dengan pilihan wahana yang menarik mulai dari rainbow slide yang tinggi hingga water ball yang seru bisa dipilih sesuka hati.
ADVERTISEMENT
Tiket masuk Depok Fantasy Land dibanderol dengan tarif yang masih bersahabat di kantong yaitu mulai dari Rp10.000. Wisata ini buka setiap hari dengan jam operasional mulai pukul 08.00 di akhir pekan, pukul 10.00 di hari Senin - Kamis, pukul 13.00 di hari Jumat, dan tutup pukul 22.00.
Alamat: Jalan H. Aman, Cinangka, Kecamatan Sawangan, Kota Depok, Jawa Barat
Wisata Sawangan Depok dapat dijadikan sebagai inspirasi tempat untuk habiskan waktu berkualitas bersama anak selepas dari kesibukan harian. (NIS)