Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
4 Cafe di Bintaro Sektor 9 Nuansa Kebun, Cocok untuk Healing dan Bersantai
11 Desember 2024 14:20 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Cafe di Bintaro Sektor 9 nuansa kebun, jadi salah satu pilihan tepat untuk bersantai hingga healing . Nuansa hijau dari tanaman akan memanjakan mata. Pengunjung pun bisa bersantap aneka makanan atau sambil menyesap kopi yang nikmat.
ADVERTISEMENT
Bagi yang belum tahu, kawasan Bintaro Jaya, berdasarkan website resminya, bintarojaya.id, merupakan kawasan mandiri berskala kota yang dikembangkan sejak tahun 1979 oleh Jaya Property.
Kawasan yang jadi hunian hingga bisnis ini berlokasi di sebelah Selatan Jakarta.
Rekomendasi Cafe di Bintaro Sektor 9 Nuansa Kebun
Rekomendasi cafe di Bintaro Sektor 9 nuansa kebun, ada di beberapa tempat. Menghadirkan hijaunya tanaman, di antara rekomendasi kafe tersebut memiliki area khusus yakni yang tersedia di luar ruangan.
Berikut rekomendasi kafe di Bintaro Sektor 9, yang punya nuansa kebun, berkonsep semi outdoor dan outdoor.
1. Lot 9 Cafe & Restaurant
Pertama, ada Lot 9 Cafe & Restaurant, di Jalan Bintaro Utama 9. Berdasarkan Instagram resmi @lot9resto, tempat ini punya area outdoor dan semi outdoor yang nyaman. Ada taman kecil yang ditumbuhi rumput, yang akan memanjakan mata.
ADVERTISEMENT
2. Sembilan Cafe Bintaro 9
Kemudian ada Sembilan Cafe Bintaro 9 di Jalan Senayan Utama HI 6 No. 1. Kafe yang menyediakan kopi, aneka kuliner, bioskop, musik, dan ruang kreatif ini, punya area belakang yang berkonsep semi kebun dengan tanaman rambat.
3. Ayoola Coffee and Eatery
Masih di Jalan Senayan Utama HI 6, ada juga Ayoola Coffee and Eatery. Tempat ini, berdasarkan @ayoola.coffee, area outdoornya berada di bagian belakang kafe ini. Warna terracotta dari batu bata, cocok dengan beberapa tanaman hias kecil.
ADVERTISEMENT
4. Srasi Coffee & Eatery
Terakhir, ada Srasi Coffee & Eatery di Jalan Elang Bintaro Sektor 9 No.1. Berbeda dari kafe sebelumnya, berdasarkan Instagram resmi @srasi.eatery, bagian dalam kafe ini punya konsep ala teras rumah dengan berbagai tanaman hias.
Baca Juga: 3 Rekomendasi Kolam Renang di Bintaro
Bersantai dan bersantap di cafe di Bintaro Sektor 9 nuansa kebun, bisa jadi healing sederhana di akhir pekan. Informasi dan rekomendasi di atas bisa dijadikan sebagai referensi mencari tempat bersantai yang nyaman. (Fitri A)