Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Konten dari Pengguna
4 Perpustakaan di Depok, Ada yang Milik Universitas Ternama
15 Desember 2024 14:08 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Jakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kini, beberapa perpustakaan hadir di Depok . Perpustakaan di Depok, di antaranya merupakan milik pemerintah Kota Depok dan juga milik universitas ternama.
ADVERTISEMENT
Perpustakaan sendiri menjadi salah satu pintu menuju akses buku, guna membuka wawasan. Beberapa perpustakaan di Kota Depok, juga memiliki nuansa dan suasana yang nyaman untuk dikunjungi.
Rekomendasi Perpustakaan di Depok
Perpustakaan di Depok, cukup tersebar di beberapa wilayah. Oleh karena beberapanya merupakan perpustakaan milik universitas , ada beberapa bagian perpustakaan yang hanya bisa diakses mahasiswa terdaftar saja.
Berikut rekomendasi perpustakaan di Kota Depok yang bisa dikunjungi untuk mencari buku dan juga mengerjakan tugas kuliah.
1. Perpustakaan Umum Kota Depok
Pertama ada Perpustakaan Umum Kota Depok, milik Pemerintah Kota Depok. Berdasarkan Instagram resmi @perpustakaanumumkotadepok, koleksi buku yang tersedia merupakan buku umum anak-anak hingga dewasa.
Selain itu, lokasinya juga cocok untuk bekerja atau mengerjakan tugas. Kemudian ada bilik-bilik kerja yang bisa digunakan dan ada juga komputer yang bisa digunakan untuk mengakses dunia maya. Layanannya gratis disediakan Perpustakaan Umum Kota Depok.
ADVERTISEMENT
2. Perpustakaan Universitas Indonesia
Berikutnya ada Perpustakaan Universitas Indonesia, yang berlokasi di lingkungan Universitas Indonesia di Depok. Beberapa bagian dari perpustakaan ini yang bisa diakses publik. Selain di bagian taman dan area umum, pengunjung juga bisa mengakses koleksi bukunya.
Berdasarkan Instagram resminya @ui_library, tamu umum hanya bisa membaca buku di dalam area perpustakaan saja, tanpa membawa ke luar.
3. Perpustakaan Jusuf Kalla Universitas Islam Internasional Indonesia (UIII)
Kemudian ada perpustakaan dari Universitas Islam Internasional Indonesia (UIII). Perpustakaan yang baru saja dibuka itu diberikan nama Perpustakaan Jusuf Kalla.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan Instagram resmi @uiii_library, perpustakaan milik universitas ini terbuka untuk publik. Terdapat banyak sekali buku mulai dari buku-buku islami, buku berbahasa Inggris dan lain sebagainya.
4. Perpustakaan Kampus H Universitas Gunadarma
Terakhir ada Perpustakaan Kampus H Universitas Gunadarma, di Kelapa Dua, Depok. Perpustakaan ini memiliki gedung utama sebagai lokasi perpustakaanya. Lokasi perpustakaannya berada di lantai 5 gedung tersebut.
Berdasarkan Instagram resmi @perpustakaangunadarma, perpustakaannya bisa diakses oleh umum juga. Ada area kerja di bagian kiri dan kanan area perpustakaannya.
Baca Juga: Cara ke Perpustakaan Jusuf Kalla UIII Depok
ADVERTISEMENT
Demikian informasi mengenai beberapa perpustakaan di Depok. Informasinya bisa dijadikan sebagai referensi bagi pencinta buku dan juga mahasiswa yang memerlukan akses buku. (Fitri A)