Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.8
Konten dari Pengguna
Rumah Budaya Kratonan, Rekomendasi Wisata untuk Penyuka Sejarah
4 April 2025 15:56 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Jateng tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Ada banyak sekali destinasi wisata menarik yang bisa dituju saat berkunjung ke Solo. Bagi penyuka wisata sejarah dan budaya, Rumah Budaya Kratonan wajib masuk ke dalam daftar destinasi kunjungan.
ADVERTISEMENT
Destinasi wisata di Solo ini menyuguhkan berbagai informasi sejarah dan budaya terkait Kota Solo. pengunjung dapat mempelajari politik, budaya, sejarah, hingga kolonialisme, termasuk seni gamelan, tari, serta bahasa jawa.
Rumah Budaya Kratonan Tawarkan Wisata Edukasi Budaya dan Sejarah
Rumah Budaya Kratonan menjadi tempat sejarah berkumandang, budaya berbicara, dan masyarakat berkarya. Setidaknya, seperti itulah tagline yang disebutkan di akun Instagram @rumah_budaya_kratonan.
Tempat ini bisa dikatakan sebagai Galeri Sejarah Surakarta, hadir tidak sebatas untuk mengenang sejarah semata. Ada banyak fasilitas lain yang tersedia untuk pengunjung, seperti perpustakaan, galeri sejarah, dan kantin.
Rumah budaya tersebut berlokasi di Jl. Manduro No. 6, Kratonan, Kecamatan Serengan, Kota Solo. Pada tahun 1951, rumah ini adalah milik Menteri Sosial, lalu dibeli dan dijadikan sebagai ruang publik oleh Ibu Nina Akbar Tanjung.
ADVERTISEMENT
Sebagai ruang sejarah dan pameran budaya, rumah budaya juga membebankan tiket masuk untuk pengunjung. Namun, perlu diketahui bahwa harga tiket untuk pengunjung umum dan pelajar berbeda.
Bagi pelajar dan mahasiswa, harga tiketnya adalah Rp10.000, sedangkan pengunjung umum dikenai biaya masuk Rp25.000 per orang. Setiap kali waktu kunjungan untuk setiap kuota adalah kurang lebih selama 45 menit.
Selain harga tiket yang berbeda, pengunjung juga perlu mengetahui jika ada pengelola menerapkan kuota tertentu untuk setiap kunjungan. Mudahnya, pengunjung dapat melakukan pembelian tiket beberapa jam sebelum dimulainya waktu berkunjung.
Ruang Budaya Kratonan buka mulai pukul 08.00 WIB sampai 16.00 WIB. Sementara, Galeri memiliki empat kuota waktu kunjungan, yaitu pukul 09.00 WIB, pukul 11.00 WIB, pukul 13.00 WIB, dan terakhir pukul 15.00 WIB.
ADVERTISEMENT
Bagi pengunjung yang ingin datang ke Rumah Budaya Kratonan pada akhir pekan, sebaiknya lakukan reservasi terlebih dahulu. Sebab, kuota untuk Galeri sering kali penuh, meski perpustakaan dan ruang publik terbuka tanpa kuota. (YD)