Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
Pabrik Gula Uncut Berapa Jam? Ini Durasi dan Fakta Menariknya
9 April 2025 15:37 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sinema Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pabrik Gula Uncut berapa jam menjadi pertanyaan banyak penonton yang ingin mengetahui perbedaan durasi dan konten antara versi reguler dan uncut dari film horor ini.
ADVERTISEMENT
Film horor Indonesia, Pabrik Gula, dirilis dalam dua versi, yaitu reguler (cut) dan uncut. Perbedaan utama antara keduanya terletak pada durasi dan intensitas adegan yang disajikan.
Pabrik Gula Uncut Berapa Jam?
Menjawab pertanyaan Pabrik Gula Uncut berapa jam, mengutip dari situs website imdb.com, versi uncut memiliki durasi sekitar 133 menit, sedangkan versi reguler berdurasi sekitar 132 menit.
Meskipun selisihnya hanya satu menit, versi uncut menghadirkan tambahan durasi yang mencakup adegan-adegan lebih intens, mendalam, dan emosional yang tidak muncul dalam versi reguler.
Beberapa adegan menunjukkan elemen horor yang lebih eksplisit dan atmosfer menegangkan secara visual maupun audio. Versi uncut sengaja menyajikan pengalaman menonton yang lebih berani, sehingga mendapatkan klasifikasi usia 21+.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, versi reguler hanya menampilkan ketegangan dalam batas aman dan dikategorikan untuk penonton berusia 17 tahun ke atas.
Jadwal dan Lokasi Penayangan
Pabrik Gula Uncut ditayangkan secara terbatas di bioskop tertentu dengan jam tayang setelah pukul 20.00, menyesuaikan dengan klasifikasi usia penonton.
Sementara itu, film Pabrik Gula yang cut version memiliki slot tayang yang lebih fleksibel dan tersedia di lebih banyak bioskop.
Film Pabrik Gula mengisahkan sekelompok buruh musiman yang bekerja di sebuah pabrik gula di Jawa Timur pada tahun 2003.
Para pekerja mulai mengalami kejadian mistis setelah menetap di mes pekerja, yang mendorongnya untuk mengungkap misteri kelam di balik pabrik tersebut.
Teror tidak hanya muncul dalam bentuk suara-suara aneh dan penampakan, tetapi juga peristiwa yang mengancam nyawa. Ketegangan terus meningkat seiring ditemukannya rahasia masa lalu yang menghubungkan pabrik tersebut dengan tragedi mengerikan.
ADVERTISEMENT
Dengan mengetahui informasi terkait Pabrik Gula Uncut berapa jam dan bagaimana perbedaannya dengan versi reguler dapat membantu penonton menyesuaikan pilihan tontonan sesuai dengan preferensi dan rentang usia masing-masing. (Rahma)