Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Starter Pack Liburan di Pantai Saat Lebaran
30 April 2019 18:44 WIB
Tulisan dari Febriani Sinta Ramadhani tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Selain beriklim tropis, Indonesia adalah negara kepulauan dengan garis pantai terpanjang di dunia. Kondisi tersebut membuat Indonesia memiliki pantai-pantai eksotis yang membuat kita betah berlama-lama di sana. Pantai memang menjadi salah satu destinasi wisata asyik dan favorit yang bisa menjadi pilihanmu untuk menikmati liburan.
ADVERTISEMENT
Namun sebelum menikmati suara deburan ombak disertai hamparan pasir membantang dan angin semilir, ada beberapa hal yang perlu kamu bawa untuk liburan di pantai apalagi saat momen mudik lebaran nanti. Apa saja? Cek starter pack liburan di pantai ala kumparan ini!
Topi untuk Melindungi Diri dari Sinar Matahari
Selain membuat penampilan lebih chic, topi yang mengelilingi kepala yang menutupi wajah, belakang leher, dan sisi leher dan wajah akan menawarkan perlindungan yang paling aman dari bahaya paparan radiasi ultraviolet (UV) yang terkandung dalam sinar matahari di pantai.
Kacamata Hitam Baik untuk Melindungi Mata
Mengenakan kacamata hitam di pantai bukan sekadar menjadi pemanis penampilan. Lebih dari itu, kacamata hitam ternyata dapat melindungi mata dari kerusakan yang bisa disebabkan oleh paparan sinar ultraviolet. Dilansir situs Cleveland Clinic, Paparan sinar ultraviolet dapat merusak kornea dan berisiko menyebabkan keratitis - peradangan kornea yang memberikan sensasi perih dan bengkak pada bagian mata.
ADVERTISEMENT
Sunblock dan Sunscreen Agar Kulit Tidak Terbakar
Berada di area terbuka seperti pantai berisiko membuat kulit terkena dampak dari paparan sinar UV-A dan UV-B. Sinar UV-A dapat memberikan efek penuaan terhadap kulit. Sementara sinar UV-B berperan dalam memberikan efek terbakar pada kulit. Apalagi, Indonesia termasuk dalam wilayah tropis. BMKG menyebutkan suhu maksimum wilayah Indonesia dalam 30 tahun terakhir berada dalam kisaran 34-37,5 derajat Celcius. Meski masih masuk dalam taraf wajar, namun terasa cukup panas. Inilah alasan mengapa kulit akan terlihat belang dan gelap setelah terpapar sinar matahari. Untuk mencegah hal tersebut, gunakan sunblock dan sunscreen yang dapat melindungi kulit dari ancaman sinar UV-A dan UV-B.
Sandal Jepit yang Praktis
ADVERTISEMENT
Meski berisiko kulit menjadi belang dan gelap saat liburan di pantai, bukan menjadi alasan untuk kita mengenakan pakaian tertutup atau menggunakan sepatu di pantai. Jika sudah membaluri kulit dengan tabir surya, kita tak perlu takut lagi dengan paparan sinar UV-A dan UV-B. Biar liburan di pantai lebih nyaman, kenakan alas kaki yang ringan supaya telapak kaki kita terhindar dari benda-benda tajam seperti batuan koral saat bermain di pantai. Selain praktis, mengenakan sendal juga membuatmu bisa nyaman bermain air dan pastinya lebih mudah dibersihkan.
Action Cam, Kamera untuk Segala Medan
Dibandingkan kamera DSLR atau kamera pocket, action cam lebih cocok untuk kamu yang mempunyai bujet terbatas namun membutuhkan kamera untuk liburan ke pantai. Selain praktis dibawa-bawa karena ukurannya kecil, kamera ini juga tahan terhadap air sehingga kamu bisa sepuasnya mengabadikan momen liburanmu di pantai tanpa khawatir kamera rusak.
ADVERTISEMENT
Jas Hujan atau Payung
Hujan bisa datang tiba-tiba. Sebagai langkah antisipasi, sebaiknya sediakan payung atau jas hujan untuk berjaga-jaga jika hujan datang di saat kamu pergi liburan ke pantai.
Itulah keenam starter pack yang perlu kamu siapkan untuk liburan di pantai saat libur lebaran. Segera siapkan liburan di pantai impian dengan menabung mulai sekarang. Tidak sulit untuk merencanakan liburan di Pantai saat lebaran karena kamu bisa memanfaatkan aplikasi tiket.com yang menyediakan tiket pesawat murah hingga hotel murah meriah.
Jadi buat kamu yang mudik ke kampung halaman, jangan lewatkan liburan di pantai yang dekat dengan kampung halamanmu dan booking #TiketWonderfulIndonesia di tiket.com ya!