Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Media Sosial dan Hubungan Masyarakat Menurut George Simmel
1 September 2023 14:53 WIB
Tulisan dari Teguh Imam Wahyudi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Hubungan sosial masyarakat akan selalu mengalami perubahan untuk menyesuaikan dengan kebutuhan dan realitas yang ada. Georg Simmel adalah salah satu sosiolog yang memprakarsai bagaimana hubungan dalam masyarakat akan selalu berubah atau dinamis. Simmel merupakan sosiolog asal Jerman yang sedikit kontradiktif dan membingungkan. Pemikiran dialektik Simmel akan konflik dan kontradiksi antara individu dan struktur sosial budaya menjadi ketertarikan utamanya.
ADVERTISEMENT
Dalam The Philosophy of Money, Simmel menyebutkan beberapa prinsip umum tentang nilai dan apa yang membuatnya jadi berharga. Lebih lanjut, dalam karya “The Stranger” membahas bagaimana jarak memainkan peran peting. Jarak yang jauh menurut Simmel akan menjadikan mereka menjadi orang asing. Simmel percaya bahwa orang asing akan lebih objektif dalam berinteraksi. Jarak yang jauh juga memungkinkan dia untuk memiliki serangkaian pola interaksi yang tidak biasa dengan anggota kelompok. Karena dia adalah orang asing, anggota kelompok akan jauh lebih nyaman mengungkapkan kepercayaan kepadanya. Simmel menganggap ini sebagai keanehan bentuk interaksi.
Lebih lengkapnya dalam konteks nilai yang umum Simmel mengaitkan dengan uang. Kesulitan dalam mendapatkan uang akanmembuat benda-benda yang diperoleh menjadi berharga bagi kita. Begitu kita mendapatkan uang yang cukup kita secara otomatis akan mengatasi jarak antara kita dan objek.
ADVERTISEMENT
Pada zaman sekarang ini, hubungan dan bentuk interaksi masyarakat mengalamibanyak perubahan. Salah satunya dikarenakan merebaknya penggunaan sosial media dikalangan masyarakat. Perubahan yang terjadi akan berdampak pada struktur sosial dan sebagai respons realitas saat ini. Penggunaan media sosial menjadi refleksi manusia sebagai individuuntuk selalu berhubungan dan berinteraksi dengan individu lain.
Pengguna sosial media juga dapat mencirikan bagaimana penambahan kelompok baru yang nantinya akan menimbulkan peran baru. Hal tersebut akan berdampak pada struktur sosial yang ada. Mayoritas pengguna media sosial memiliki kecenderungan dengan asosiatif. Mereka akan lebih mudah berinteraksidi dunia maya karena terdapat persamaan dalam diri mereka. Peran jarak dalam penggunaan media sosial juga menjadi bagian yang harus kita perhatikan. Media sosial akan memudahkan interaksi individu tanpa mengkhawatirkan jarak. Untuk itu, dalam kekhawatiran Simmel mengenai geometris sosial sepenuh terjadi dalam penggunaan sosial media.
ADVERTISEMENT
Jika kita lihat dari teorinya maka pengguna media sosial merupakan orang asing karena jaraknya yang jauh. interaksi yang didasari perbedaan jarak yang jauh akan membuat orang semakin objektif menilai anggota kelompok. Dengan demikian, kita bisa menyimpulkan bahwasanya pengguna media sosial akan jauh lebih luas karena mereka akan semakin nyaman berinteraksi.