Konten Media Partner

Pertahankan Honorer, Pj Wali Kota Palembang Usul Penambahan Formasi PPPK

22 September 2023 17:38 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pj Wali Kota Palembang, Ratu Dewa. (ist)
zoom-in-whitePerbesar
Pj Wali Kota Palembang, Ratu Dewa. (ist)
ADVERTISEMENT
Pj Wali Kota Palembang, Ratu Dewa, memastikan para pegawai honorer yang belum lolos menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), tetap dipertahankan bekerja.
ADVERTISEMENT
Ratu Dewa bilang, keberadaan pegawai honorer atau non-PNSD saat ini memang masih dibutuhkan. Namun, tidak ada penambahan jumlah untuk honorer baru.
"Pengangkatan honorer baru tidak diperbolehkan lagi karena itu merupakan aturan dari Pemerintah Pusat," katanya, Jumat, 22 September 2023.
Hal ini sekaligus menjawab keraguan pegawai honorer yang latar belakang pendidikannya tidak tersedia dalam formasi PPPK yang dibuka Pemkot Palembang di tahun 2023 ini.
Di mana, ada 1.807 formasi PPPK yang BKPSDM Palembang. Rinciannya; tenaga kesehatan 400 formasi, untuk tenaga teknis 107 formasi, dan guru 1.300 formasi.
Maka dari itu, Ratu Dewa meminta agar dilakukan pendataan kembali setiap pegawai honorer yang disiplin ilmu pendidikannya tidak linier dengan jenis pekerjaan yang ada di masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
ADVERTISEMENT
"Saya sudah minta agar melakukan pendataan terhadap pegawai non-PNSD yang tidak linier dengan pekerjaannya saat ini, sehingga ketika nanti ada formasi untuk mengikuti tes PPPK tahun depan mereka sudah sesuai dengan disiplin ilmunya," katanya.
Setelah itu, Pemkot Palembang akan kembali mengajukan formasi PPPK ke KemenPAN-RB dan BKN untuk tahun 2024 sesuai dengan kebutuhan di lapangan dan dapat menginventarisir pegawai honorer saat ini.
"Seperti di sekolah, selain guru juga ada usulan formasi di bagian tata usaha dan sebagainya, begitu juga nakes. Kami akan perjuangkan semua karena mereka produktif," katanya.