Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Alexander Isak, Alternatif Barcelona Jika Tak Mampu Datangkan Lautaro Martinez
15 April 2020 18:16 WIB
Tulisan dari Viral Sport tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Neymar dan Lautaro Martinez merupakan dua pemain yang dikabarkan akan segera merapat ke raksasa La Liga, Barcelona. Soal Martinez, Barcelona akan mempersiapkan skema lain apabila mereka gagal mendaratkan penyerang Inter Milan tersebut ke Camp Nou.
ADVERTISEMENT
Dilansir Marca, Alexander Isak adalah alternatifnya. Ya, Barcelona akan melirik pemain milik Real Sociedad tersebut jika Martinez enggan gabung bersama mereka.
Barcelona memang dikabarkan membutuhkan sosok baru di lini serang mereka, dan sosok Martinez lah yang digadang-gadang akan mereka hadirkan. Namun, opsi untuk menghadirkan Alexander Isak juga tak kalah menarik.
Isak yang tampil mengesankan bersama Sociedad musim ini, bisa menjadi pilihan yang lebih 'murah' bagi Blaugrana. Terlebih, wabah pandemi corona membuat banyak klub harus pintar-pintar mengelola finansial mereka.
Isak sebelumnya didatangkan dari Borussia Dortmund pada musim panas lalu. Klasul kontrak antara Dortmund dan Sociedad, memungkinkan Dortmund untuk kembali membeli Isak dengan banderol 30 juta euro atau sekitar 500 miliar rupiah. Meski begitu, kesepakatan tersebut tidak dibebankan ke Isak. Yang artinya, ia tidak wajib kembali ke Dortmund jika dirinya tidak mau.
ADVERTISEMENT
Isak sendiri telah berhasil mencatat 14 gol dari 34 penampilannya bersama Sociedad musim ini. Di usianya yang baru menginjak 20 tahun, ia diyakini akan menjadi penerus Zlatan Ibrahimovic di tim nasional Swedia.