Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Meriahkan HUT RI, Kucing-kucing Ini Ikut Lomba Makan Ikan
18 Agustus 2020 11:42 WIB
Tulisan dari Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Perayaan Hari Kemerdekaan RI biasanya digelar dengan meriah, sudah menjadi tradisi masyarakat biasanya mengadakan lomba-lomba baik untuk anak kecil maupun orang dewasa. Namun peserta lomba kali ini berbeda, bukan hanya manusia yang mengikuti kegiatan tersebut tetapi juga kucing.
ADVERTISEMENT
Video berdurasi 44 detik yang diunggah akun Twitter @twitkocheng. Sebuah daerah yang tak diketahui menggelar lomba, kali ini yang menjadi pesertanya adalah kucing-kucing kampung yang berjumlah tiga ekor.
Dalam video tersebut warga menyiapkan potongan ikan yang diikat pada sebuah tali, lalu tali tersebut ditautkan pada batang bambu. Batang bambu itu dipegang oleh dua orang pada sisi masing-masing untuk mengatur ketinggian.
Tiga ekor kucing berwarna abu-abu, putih dan putih corak hitam berlomba untuk mengambil ikan yang diikuat tersebut. Para kucing terlihat menikmati potongan ikan yang diberikan, sedangkan anak kecil yang berada di sekelilingnya bersorak menyemangati kucing-kucing itu.
Video lomba tujuh belasan kucing ini telah ditonton sebanyak lebih dari 289 ribu penayangan dan dibagikan sebanyak lebih dari 6,9 ribu kali ke sesama pengguna Twitter ini menuai beragam komentar dari netizen.