Trump Menang Pemilu AS, IHSG dan Rupiah Babak Belur Sore Ini

6 November 2024 16:19 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Calon presiden dari Partai Republik Donald Trump tiba untuk menyampaikan pidato kemenangan Pemilu AS 2024 di Palm Beach County Convention Center, West Palm Beach, Florida, AS, Rabu (6/11/2024). Foto: Brian Snyder/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Calon presiden dari Partai Republik Donald Trump tiba untuk menyampaikan pidato kemenangan Pemilu AS 2024 di Palm Beach County Convention Center, West Palm Beach, Florida, AS, Rabu (6/11/2024). Foto: Brian Snyder/REUTERS
ADVERTISEMENT
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berakhir di zona merah pada penutupan perdagangan saham sore ini, Rabu (6/11) yang dipengaruhi sentimen global, salah satunya pidato kemenangan Donald Trump dalam Pemilu AS tahun ini.
ADVERTISEMENT
IHSG ditutup anjlok 108,062 poin (1,44 persen) ke posisi 7.383,868. Indeks LQ45 juga ditutup merosot 18,702 poin (2,03 persen) ke 901,434. Sebanyak 197 saham naik, 398 saham turun, dan 195 saham stagnan.
Frekuensi saham ditransaksikan sebanyak 1.345168 kali dengan total volume perdagangan sebanyak 26,260 miliar saham senilai Rp 11,89 triliun.
Saham-saham penahan indeks atau top losers sore ini di antaranya Megapolitan Developments Tbk (EMDE) turun 41 poin (20,10 persen) ke 163; Alam Sutera Realty Tbk (ASRI) turun 14 poin (7,25 persen) ke 179; Aspirasi Hidup Indonesia Tbk (ACES) turun 60 poin (6,56 persen) ke 855; Wijaya Karya (Persero) Tbk (WIKA) turun 24 poin (6,42 persen) ke 350; dan Indosat Tbk (ISAT) turun 140 poin (5,86 persen) ke 2.250.
ADVERTISEMENT
Mengutip data Bloomberg, nilai tukar rupiah sore ini melemah 84,00 poin (0,53 persen) di Rp 15.832 terhadap dolar AS.
Berikut kondisi bursa saham Asia sore ini:
Indeks Nikkei 225 di Jepang naik 1.005,801 poin (2,61 persen) ke 39.480,699
Indeks Hang Seng di Hong Kong turun 468,590 poin (2,23 persen) ke 20.538,381
Indeks SSE Composite di China turun 3,180 poin (0,09 persen) ke 3.383,810
Indeks Straits Times di Singapura naik 21,530 poin (0,60 persen) ke 3.603,140