Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.8

ADVERTISEMENT
Duel Persija Jakarta vs PSIS Semarang di Liga 1 2024/25 pada Selasa (4/3) resmi ditunda. Hal ini imbas kejadian banjir yang melanda Kota Bekasi, Jawa Barat.
ADVERTISEMENT
''Pertandingan pekan ke-25 Liga 1 2024/2025 antara Persija vs PSIS di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, yang direncanakan berlangsung pada Selasa (4/3/2025), pukul 20.30 WIB, resmi ditunda,'' bunyi pernyataan resmi Persija.
''Keputusan ini hasil dari emergency meeting yang dihadiri oleh Match Commissioner, Panitia Pelaksana (Panpel) Persija, perwakilan kedua tim, yaitu Persija, dan PSIS, serta host broadcaster (HB),'' lanjut mereka.
Persija juga menjelaskan bahwa fasilitas Stadion Patriot Candrabhaga terendam banjir. Hal ini membuat pertandingan tidak mungkin dilakukan malam ini.
''Penundaan ini akibat fasilitas vital stadion yang terendam air efek banjir di Stadion Patriot Candrabhaga, yaitu gardu listrik, ruang genset stadion, ruang ganti pemain, ruang HB, dan beberapa ruang penting lainnya,'' terang Persija.
ADVERTISEMENT
''Terkait lokasi dan jadwal baru pertandingan antara Persija vs PSIS akan menunggu keputusan dari PT Liga Indonesia Baru (LIB),'' pungkas mereka.