Damkar: Api di Gudang Amunisi Dinyatakan Padam Pukul 08.49 WIB

31 Maret 2024 10:28 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jihandak sisir perumahan Visalia Bekasi, lokasi ditemukannya serpihan granat dan selongsong peluru, Minggu (31/3) Foto: Hedi/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Jihandak sisir perumahan Visalia Bekasi, lokasi ditemukannya serpihan granat dan selongsong peluru, Minggu (31/3) Foto: Hedi/kumparan
ADVERTISEMENT
Pemadam kebakaran (Damkar) menetapkan status kebakaran di Gudang Amunisi Daerah (Gudmurah) Jaya/Bekasi di Ciangsana, Bogor, sudah padam. Proses pendinginan sudah selesai dan ditetapkan bahwa kondisinya sudah aman per pukul 08.49 WIB, Minggu (31/3)..
ADVERTISEMENT
“Proses pendinginan kita selesaikan tadi ditutup sekitar pukul 8.15 WIB, ya, kita nyatakan selesai karena memang titik api yang dari semalam tadi pagi pun sampai masih di angka 85 derajat,” kata Kasi Operasi Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kota Jaktim, Gatot Sulaeman, kepada wartawan di Gudmurah.
“Alhamdulillah sudah kita turunkan sampai titik aman,” tambah dia.
Mobil robot pemadam sudah ditarik keluar dari TKP ledakan di Gudang Amunisi Jaya, Minggu (31/3). Foto: Hedi/kumparan
Gatot menjelaskan, total pemadam yang diturunkan mencapai 140 orang. Itu meliputi Jakarta Selatan 5 unit, Jakarta Timur 8 unit, Kabupaten Bogor 7 unit. Ada juga dari Bogor.
“Jadi kurang lebih semuanya 20 unit dengan personel kurang lebih 140 orang. 20 unit semuanya,” tambah Gatot.
Gudmurah Jaya meledak pada Sabtu (30/3) malam. Dampak ledakan hingga serpihan amunisi terlempar hingga ke pemukiman warga. Tidak ada korban jiwa yang dilaporkan dalam kejadian ini.
ADVERTISEMENT