Mereka yang Daftar Pilkada 2024 Hari Ini: Ridwan Kamil hingga Bobby

28 Agustus 2024 7:48 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi KPU. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi KPU. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Pendaftaran calon kepala daerah Pilkada 2024 telah dibuka pada 27-29 Agustus. Beberapa calon kepala daerah telah mendaftarkan diri pada hari pertama, sementara beberapa lainnya akan mendaftarkan diri hari ini.
ADVERTISEMENT
Siapa saja mereka?, berikut kumparan rangkum:

RK-Suswono & Pramono-Rano Daftar Hari Ini, Tak Ada Kabar dari Pongrekun-Kun

Pasangan calon untuk Pilgub Jakarta dari Koalisi Indonesia Maju, Ridwan Kamil-Suswono (RK-Suswono) akan mendaftar di KPU hari ini, pada pukul 14.00 WIB.
Hal ini dikonfirmasi oleh KPU Jakarta.
Ridwan Kamil dan Suswono jelang dideklarasikan sebagai cagub-cawagub Pilgub Jakarta oleh KIM Plus di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Senin (19/8/2024). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
“Sampai saat ini kami hanya baru menerima kabar dari tim paslon Bapak Ridwan Kamil untuk kedatangan pada tanggal 28 Agustus,” ujar Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat KPU Jakarta Astri Megatari di Gedung KPU DKI Jakarta, Senin (26/8).
Sementara calon independen Dharma Pongrekun-Kun Wardhana belum memberi kepastian.
Rano Karno dan Pramono Anung. Foto: Instagram/@si.rano
"Belum ada," ucap Astri singkat.
Pasangan calon Pramono Anung-Rano Karno (Pramono-Rano) juga akan mendaftar hari ini. Kata Bendahara Umum PDIP, Olly Dondokambey, mereka juga akan mendaftar hari ini pukul 11.00 WIB.
ADVERTISEMENT
"Iya besok daftar. Tadi Pramono yang telepon saya. Sudah dia ketemu Rano malam ini, insyaallah besok jam 11 mereka daftar, begitu dia telepon saya," ucap Olly, Selasa (27/8).

Khofifah-Emil Daftar ke KPU 28 Agustus, Diarak dengan Kendaraan Hias

Pasangan bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elistianto Dardak, berencana mendaftar ke KPU Jatim pagi ini.
Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Jawa Timur, Boedi Prijo Soeprayitno, mengatakan pasangan petahana itu direncanakan mendaftar ke KPU sekitar pukul 10.00 WIB.
Presiden PKS Ahmad Syaikhu (tengah) berbincang dengan Bacagub Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa (tengah) dan Bacawagub Emil Dardak (kanan) usai penyerahan surat rekomendasi PKS untuk Pilkada Jawa Timur di Kantor DPP PKS, Jakarta, Kamis (18/7/2024). Foto: Aprillio Akbar/ANTARA FOTO
Keduanya nanti akan diarak oleh para pendukungnya menggunakan kendaraan hias.
"Iya (daftar ke KPU Jatim tanggal 28 Agustus), pendaftaran jam 10 dan iring-iringan kirab. Paslon dikirab naik kendaraan yang dihias," ujar Boedi kepada kumparan, Selasa (27/8).
ADVERTISEMENT

Bobby-Surya Daftar ke KPU Hari Ini, Edy Rahmayadi Besok

Pasangan calon untuk Pilwalkot Medan, Bobby Nasution-Surya juga akan mendaftar hari ini. Informasi yang diterima, pasangan ini akan mendaftar pada 13.00 WIB.
Hal ini dikonfirmasi oleh paman Bobby yang juga tim pemenangannya yakni Erwan Nasution.
“Rencananya besok, jamnya nanti saya kabari lagi,” kata Erwan saat dikonfirmasi, Selasa (27/8).
Bobby Nasution dan Surya menerima formulir B.1-KWK dari Ketum PKB, Cak Imin untuk maju Pilgub Sumut. Foto: Haya Syahira/kumparan
Bobby-Surya akan berangkat dari Rumah Pemenangan Bobby-Surya yang merupakan eks gedung TKD Prabowo-Gibran di Pilpres lalu.
Dalam pendaftaran ini, Bobby-Surya didukung oleh KIM Plus yang terdiri dari 10 parpol. Yakni Gerindra, Golkar, PAN, Demokrat, PKB, PKS, NasDem, PPP, Perindo, dan PSI.
Sementara lawan Bobby, Edy Rahmayadi akan mendaftar pada Kamis (29/8).

Kris Dayanti Akan Jalan Kaki ke KPU Daftar Pilwalkot Batu 28 Agustus

Pasangan Kris Dayanti dan Kresna Dewanata Prosakh bakal mendaftar Pilwalkot Batu 2024 ke KPU Kota Batu hari ini. Rencanannya, mereka berangkat mendaftar sekitar pukul 09.00 WIB.
ADVERTISEMENT
"Iya (besok tanggal 28 Agustus). Rencananya jam 9 (pagi). Tapi yang pagi kan ada dari Golkar jam 8. Kita kan daftar pertama jam 9, terus dia (Golkar) minta jam 8. Antre," ujar Ketua DPC PDIP Kota Batu, Punjul Santoso kepada kumparan, Selasa (27/8).
Penyanyi dan Politikus PDIP, Kris Dayanti saat di Kantor DPD PDI Perjuangan Jatim di Surabaya, Selasa (30/7/2024). Foto: Farusma Okta Verdian/kumparan
Punjul menyampaikan, pasangan Kris Dayanti-Dewa itu akan berjalan kaki dari Kecamatan Batu menuju KPU Kota Batu bersama dengan para pendukungnya.

Yoyok Sukawi dan Joko Santoso Daftar Pilwalkot Semarang 28 Agustus

A.S Sukawijaya atau Yoyok Sukawi dan Joko Santoso resmi mendeklarasikan diri maju dalam Pilwalkot Semarang 2024. Mereka kini diusung oleh delapan partai politik.
Partai pengusung Yoyok-Joss yaitu Gerindra, Demokrat, PKS, PKB, PSI, PAN, PPP, dan Nasdem. Padahal sebelumnya, PSI dan Nasdem mendeklarasikan diri mendukung Bupati Kendal sekaligus Politikus Partai Golkar Dico Ganinduto.
Bos klub sepakbola PSIS Semarang sekaligus Partai Demokrat A S Sukawijaya atau Yoyok Sukawi bakal mendaftar sebagai bakal calon Wali Kota Semarang. Foto: Intan Alliva/kumparan
Keduanya akan mendaftar ke KPU Semarang, hari ini.
ADVERTISEMENT
"Malam ini kami berdua memperkenalkan diri sebagai pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota. Rencana daftar hari Rabu ke KPU. Akan laksanakan pukul 13.00 WIB. bersama berangkat dari posko ke KPU," kata Yoyok, Senin (26/8).

Eri Cahyadi-Armuji Daftar Pilwalkot Surabaya 28 Agustus, Bakal Diarak dari PDIP

ADVERTISEMENT
Petahana Eri Cahyadi-Armuji juga akan mendaftar Pilwalkot Surabaya hari ini. Rencananya mereka akan berangkat pukul 09.00 WIB, dengan berjalan kaki dari DPC PDIP Surabaya.
Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dan Wakilnya Armuji mengambil formulir pendaftaran maju sebagai Calon Wali dan Wakil Wali Kota Surabaya 2024 di kantor DPC PDIP Surabaya, Kamis (2/5/2024). Foto: Farusma Okta Verdian/kumparan
"Rabu 28 Agustus 2024, pagi jam 09.00 WIB tiba di Kantor KPU Kota Surabaya," kata Ketua DPC PDIP Surabaya, Adi Sutarwijono saat dikonfirmasi, Senin (26/8).
Mereka juga akan diantar ramai-ramai oleh pendukungnya, disertai kirab.
"Iya. Diantar ramai-ramai jalan kaki, menuju kantor KPU Surabaya. Sekalian kirab Bhineka Tunggal Ika, menampilkan keragaman budaya di masyarakat," jelasnya.
ADVERTISEMENT