Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Pilkada Bali: Koster dan De Gadjah Menang di TPS Masing-masing
27 November 2024 15:54 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Calon Gubernur Bali nomor urut 02 yang juga merupakan petahana, Wayan Koster, menang telak di kampung halamannya di Desa Sembiran, Kecamatan Tejakula, Kabupaten Buleleng, Bali.
ADVERTISEMENT
Wayan Koster yang berpasangan dengan Nyoman Giri Prasta meraup 333 suara di TPS 01 yang menjadi tempatnya mencoblos. Sementara pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Bali nomor urut 01, Made Muliawan Arya-Putu Agus Suradnyana (Mulia-PAS) hanya mendapat 1 suara di TPS tersebut.
"Calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 2 (Koster-Giri) memperoleh 333 suara," kata Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) TPS 01 Desa Sembiran Wayan Ariasa, Rabu (27/11).
Ketua DPD PDIP Bali ini juga berhasil menyapu bersih suara di 10 TPS yang tercatat di Desa Sembiran tersebut. Koster-Giri meraup 3.026 suara atau 95,58 persen, sedangkan Paslon 01 Mulia-PAS mendapatkan 140 suara atau 4,42 persen.
De Gadjah Unggul di TPS-nya Mencoblos
Secara terpisah, Made Muliawan Arya alias De Gadjah juga menang telak di TPS 12, Banjar Kerandan, Kelurahan Pemecutan, Kota Denpasar, Bali, tempatnya mencoblos.
ADVERTISEMENT
Jumlah suara paslon 01 di TPS tersebut mencapai 263 suara. Sedangkan, jumlah Paslon 02 Wayan Koster-I Nyoman Giri Prasta (Koster-Giri) meraih suara 24 suara.
Ketua KPPS TPS 12, Made Agus Saputra, mengatakan, total jumlah daftar pemilih tetap atau DPT mencapai 386 orang. Jumlah DPT yang hadir menggunakan hak suara hanya 290 orang.
"Jumlah suara tidak sah ada tiga suara. Untuk yang tidak sah jadi dia nyoblos kedua paslon," katanya.
De Gadjah sebelumnya optimistis menang melawan Koster. Dia mengaku tidak gugup walau pertama kali ikut bertarung dalam konstelasi Pilgub Bali 2024.
Dia berharap Koster-Giri nantinya siap berkolaborasi baik menang atau kalah. "Siapa pun yang terpilih nanti mari kita bersinergi untuk membangun Bali," katanya usai mencoblos kepada wartawan.
ADVERTISEMENT