Prabowo Bakal Gelar Sidang Paripurna Kabinet Perdana pada 23 Oktober

20 Oktober 2024 21:06 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Prabowo Subianto berpelukan dengan Wapres Gibran Rakabuming Raka usai berpidato pada Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden periode 2024-2029 di Gedung Nusantara, kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Minggu (20/10/2024).  Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Prabowo Subianto berpelukan dengan Wapres Gibran Rakabuming Raka usai berpidato pada Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden periode 2024-2029 di Gedung Nusantara, kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Minggu (20/10/2024). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
ADVERTISEMENT
Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka resmi menjabat Presiden dan Wakil Presiden RI. Mereka telah diambil sumpah dan dilantik di Gedung DPR/MPR, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (20/10).
ADVERTISEMENT
Politikus Gerindra Prasetyo Hadi memberikan bocoran terkait sidang paripurna kabinet perdana. Ia menyebut, sidang paripurna kabinet akan digelar pada Rabu (23/10).
"Rencana mungkin di tanggal 23 [Oktober]," ucap Prasetyo di Istana Merdeka Jakarta.
Prasetyo Hadi tiba di Istana Kepresidenan, Jakarta, Minggu (20/10/2024). Foto: Luthfi Humam/kumparan
Pria yang digadang akan menjadi Mensesneg Prabowo ini menyebut, pelantikan menteri dan wakil menteri dijadwalkan pada Senin (21/10).
"Insyaallah jam 10," ucap dia.
Pelantikan menteri kata Prasetyo, akan dimulai pukul 10.00 WIB. Sedangkan wakil menteri pada sore hari.
Lebih jauh, Prasetyo disinggung soal kesiapan dirinya yang akan menjadi Mensesneg. Ia enggan memberikan banyak komentar.
"Doakan saja," tutup dia.