Prabowo Pilih Dito Ariotedjo Jadi Menpora di Kabinet Merah Putih

20 Oktober 2024 21:40 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menpora, Dito Ariotedjo menjadi narasumber dalam program Info A1 kumparan. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Menpora, Dito Ariotedjo menjadi narasumber dalam program Info A1 kumparan. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
Dito Ariotedjo resmi terpilih sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Republik Indonesia (RI) di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto dan Wapres Gibran Rakabuming Raka.
ADVERTISEMENT
Hal ini diumumkan secara resmi oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara, Jakarta, pada Minggu (20/10) malam WIB. Ia akan tergabung dalam Kabinet Merah Putih.
Sebelumnya, Dito Ariotedjo telah mengisi jabatan Menpora RI selama 3 April 2023-20 Oktober 2024. Ia menggantikan posisi yang sebelumnnya diisi Zainudin Amali di awal kepemimpinan periode kedua Joko Widodo sebagai Presiden RI.
Terpilihnya kembali Dito sebagai Menpora sudah terprediksi sejak dirinya merapat ke ke Jalan Kertanegara No. 4, Jakarta Selatan, pada pukul 19.03 WIB, Senin (14/10).