Cerocos Trump di Debat Pemilu: Imigran Makan Kucing Peliharaan

11 September 2024 9:15 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
6
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Donald Trump dalam debat kedua Pemilu AS, Rabu (11/9/2024). Foto: Brian Snyder/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Donald Trump dalam debat kedua Pemilu AS, Rabu (11/9/2024). Foto: Brian Snyder/REUTERS
ADVERTISEMENT
Debat kedua Pemilu AS antara Donald Trump, mantan Presiden; dan Kamala Harris, Wakil Presiden saat ini, berlangsung pada Selasa malam (10/9).
ADVERTISEMENT
Trump gembar-gembor soal imigran di Kota Springfield, Ohio, yang memakan kucing.
"Ini yang sedang terjadi di negara kita, dan ini memalukan," ujar Trump.
Di momen Trump bilang begitu, moderator debat menyanggah dengan menyatakan tidak ada bukti terkait klaim Trump tersebut.
"Anda (Trump) menyebut Springfield, Ohio, dan ABC News sudah mengontak pengurus kota (city manager) di sana, tapi dia bilang ke kami bahwa tidak ada laporan kredibel soal hewan peliharaan yang dilukai oleh komunitas imigran," ujar moderator.
Ndilalah, memang belakangan ini isu seputar imigran terutama "imigran memakan hewan peliharaan" memang digaungkan oleh kubu Trump—termasuk oleh pasangan Trump, JD Vance.