KWI Belum Terima Informasi Resmi soal Pemakaman Paus Fransiskus

21 April 2025 18:51 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Paus Fransiskus muncul dari balkon utama Basilika Santo Petrus saat pesan Urbi et Orbi dan berkat kepada kota dan dunia dibacakan sebagai bagian dari perayaan Paskah di Vatikan, Minggu (20/4/2025). Foto: Yara Nardi/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Paus Fransiskus muncul dari balkon utama Basilika Santo Petrus saat pesan Urbi et Orbi dan berkat kepada kota dan dunia dibacakan sebagai bagian dari perayaan Paskah di Vatikan, Minggu (20/4/2025). Foto: Yara Nardi/REUTERS
ADVERTISEMENT
Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) menyampaikan duka mendalam atas wafatnya Paus Fransiskus, pemimpin Gereja Katolik sedunia. Namun hingga saat ini, pihak KWI mengaku belum menerima informasi resmi terkait prosesi pemakaman Paus.
ADVERTISEMENT
Hal ini disampaikan Ketua KWI, Mgr. Antonius Subianto Bunjamin, OSC dalam konferensi pers di Kantor KWI, Jakarta Pusat, Senin (21/4).
"Dengan berat hati, kami ingin memberitakan berita duka, bahwa Bapak Suci Paus Fransiskus, pemimpin Gereja Katolik, telah meninggal dunia pada pukul 7.35 waktu Roma, 12.35 waktu Indonesia," ujar Mgr Antonius.
Ia menyebutkan bahwa pengumuman resmi wafatnya Paus baru disampaikan beberapa jam setelah peristiwa tersebut terjadi.
Paus Fransiskus di Vatikan, Minggu (20/4/2025). Foto: Guglielmo Mangiapane/REUTERS
"Dan baru diumumkan oleh Kardinal Kevin Farrell, yaitu Kepala Rumah Tangga Paus pada jam 9.45 waktu Roma, artinya di sini pada jam 2.45. Sehingga baru sekitar jam 3 berita-berita kematian Paus itu kita dengar," jelasnya.
Mgr. Antonius mengaku menerima kabar langsung dari perwakilan Vatikan di Indonesia.
ADVERTISEMENT
"Saya sendiri langsung mendapat kabar wafatnya Bapak Suci Paus Fransiskus dari Duta Besar Vatikan Takhta Suci untuk Indonesia, Uskup Agung Insinyur Piero Pioppo, yang menyampaikan kita sungguh-sungguh sangat berduka," ucapnya.
Namun hingga siang tadi, KWI belum memperoleh informasi rinci mengenai pemakaman.
"Berita pemakaman resmi sampai sekarang belum diberitahukan, mudah-mudahan dalam waktu dekat Rumah Tangga Kepausan akan mengumumkan," kata Mgr Antonius.
Ia menambahkan bahwa Paus Fransiskus wafat di tempat tinggalnya.
"Meninggal di mana? Di rumah tinggalnya di Santa Marta, atau Casa Santa Marta," pungkasnya.